Beranda Daerah Kotamobagu Irup Hari Otonomi Daerah dan Kartini ke-145, Pj Wali Kota Kotamobagu Ungkap...

Irup Hari Otonomi Daerah dan Kartini ke-145, Pj Wali Kota Kotamobagu Ungkap ini

66
0
Pj Wali Kota Kotamobagu, Dr. Drs. Hi. Asripan Nani., M.Si, menjadi inspektur upacara (irup) Peringatan Hari Otonomi Daerah Tahun 2024 yang dirangkaikan dengan Peringatan Hari Kartini ke-145 dan Apel Korpri di Alun-alun Boki Hontinimbang, Kotamobagu, pada Kamis, 25 April 2024. (Gie)

IKNews, Kotamobagu – Pj Wali Kota Kotamobagu, Dr. Drs. Hi. Asripan Nani, M.Si, menjadi inspektur upacara (irup) Peringatan Hari Otonomi Daerah Tahun 2024 yang dirangkaikan dengan Peringatan Hari Kartini ke-145 dan Apel Korpri di Alun-alun Boki Hontinimbang, Kotamobagu, pada Kamis, 25 April 2024.

Dalam sambutannya, Pj Wali Kota membacakan arahan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, yang menegaskan komitmen untuk mendorong otonomi daerah menuju ekonomi hijau dan lingkungan yang sehat. Tema Hari Otonomi Daerah ke-XXVIII dipilih untuk memperkokoh kesadaran akan tanggung jawab dalam membangun keberlanjutan lingkungan hidup dan ekonomi yang ramah lingkungan.

Peringatan Hari Kartini ke-145 juga diselenggarakan bersamaan dengan acara tersebut. Pj. Wali Kota mengajak perempuan untuk aktif dalam pembangunan daerah, mengingat peran sentral mereka dalam membentuk karakter bangsa.

”Kita semua mengetahui bahwa saat ini, semua strata pendidikan telah terbuka bagi kaum Perempuan, sehingga kaum Perempuan dan Laki – Laki, saat ini  memiliki kemampuan, serta kesempatan yang sama  dalam semua bidang kehidupan. Untuk itu, pada Momentum Peringatan Hari Kartini ke – 145 Tahun ini, saya juga mengajak kaum Perempuan di daerah ini, untuk mari kita semua terus berperan lebih aktif dalam berbagai upaya pembangunan daerah, yang akan bermuara pada Kemajuan Daerah yang sama – sama kita cinta ini,”ungkap Asripan Nani.

Turut hadir dalam acara tersebut sejumlah tokoh penting, termasuk Kapolres Kotamobagu, Kepala Staf Kodim 1303 Bolaang Mongondow, serta perwakilan dari berbagai organisasi dan lembaga pemerintah daerah. Acara ini menjadi momentum penting dalam memperkuat komitmen untuk pembangunan daerah yang berkelanjutan serta pemberdayaan perempuan dalam proses tersebut.

Reporter: Gie

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini