Beranda Daerah Kotamobagu Wali Kota Tatong Bara Terima Piala KLA dari Menteri Yohana Yambise

Wali Kota Tatong Bara Terima Piala KLA dari Menteri Yohana Yambise

114
0
foto istimewah

INFOKINI.NEWS, KOTAMOBAGU – Prestasi membanggakan terus ditorehkan Pemkot Kotamobagu di bawah kepemimpinan Wali Kota Bara. Berkat upaya kerja keras pemerintah dan dukungan masyarakat, Kotamobagu berhasil meraih penghargaan Kota Layak Anak dari Pemerintah Pusat untuk kali kedua.

Saat acara puncak peringatan Hari Anak Nasional (HAN) yang digelar di Makassar, Selasa (23/7/2019 semalam, Wali kota Kotamobagu, Tatong Bara, menerima piala penghargaan Kota Layak Anak (KLA) tahun 2019 dari Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Men-DP3A), Yohana Yambise.

Usai menerima piala pengharagaan tersebut Wali Kota, mengatakan terus berkomitmen guna pemenuhan hak anak sampai tumbuh kembanya hingga perlindunganya.

“Perhatian serius terus kita lakukan, mulai dari pendidikan, pendidikan dan waktu luang, kesehatan dasar dan kesejahteraan, perlindungan khusus, hak sipil dan kebebasan, serta keluarga, hingga pengasuhan alternatif.  Sehingga nantinya setiap anak di Kotamobagu akan dapat tumbuh dan berkembang dengan baik, terlindungi haknya, serta terpenuhi kebutuhannya,” jelasnya. (*/irg)

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini