Beranda Daerah Kotamobagu Inilah Imbauan dr Tanty Untuk Pasien Isolasi Mandiri

Inilah Imbauan dr Tanty Untuk Pasien Isolasi Mandiri

199
0

Kotamobagu – Juru bicara Gugus Tugas, dr Tanty Korompot, mengimbau agar para pasien yang menjalani isolasi di rumah itu agar benar-benar menjalani isolasi mandiri dengan melakukan protokol kesehatan. Tujuh dari delapan pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Kota Kotamobagu, menjalani isolasi mandiri di rumah. Informasi dari Gugus Tugas Pemerintah Kota (Pemkot), ketujuh pasien tersebut dalam keadaan sehat dan tidak mempunyai keluhan.

“Berhubung kasus konfirmasi tanpa gejala (asimptomatik) sudah isolasi mandiri di rumah dan tidak lagi di rawat di rumah sakit serta tidak dilakukan pemeriksaan PCR, maka diimbau kepada kasus konfirmasi positif dan kontak erat dari kasus, agar benar-benar menjalani isolasi mandiri serta memperhatikan protokol kesehatan,” katanya, melalui press rilis Gugus Tugas mengenai kondisi epidemiologi kasus Covid-19 di Kota Kotamobagu.

Akumulasi pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Kota Kotamobagu hingga Minggu (2/8) berjumlah 34 orang. Rinciannya; 8 orang sedang menjalani isolasi (7 orang isolasi mandiri di rumah dan satu orang isolasi di RSUD Kotamobagu), bebas isolasi sembuh 23 orang dan kasus meninggal 2 orang.

“Kota Kotamobagu masih belum aman dari Covid-19. Jumlah kasus semakin hari semakin bertambah. Oleh karena itu, masyarakat diimbau untuk bergotong royong bersama pemerintah dalam memutus rantai penularan Covid-19, karena kunci memutus rantai penularan virus corona terletak pada komitmen yang kuat untuk selalu disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan,” tambahnya.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini