Beranda Kabupaten Kendal Prodi S1 Statistika Unimus Semarang Jalin Kemitraan dengan Desa Kumpulrejo Patebon

Prodi S1 Statistika Unimus Semarang Jalin Kemitraan dengan Desa Kumpulrejo Patebon

23
0
Gambar : Prodi S1 Statistika Unimus Semarang Jalin Kemitraan dengan Desa Kumpulrejo Patebon, (14/11/2023).

IKNews, KENDAL – Program Studi (Prodi) Statistika Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus) gelar acara penandatanganan Kemitraan dengan Pemerintah Desa Kumpul Rejo Patebon Kendal, Selasa, (14/11/2023).

Acara yang diadakan di Aula Balain Desa tersebut dihadiri oleh kepala desa, sekdes, ketua tim pengabdian masyarakat Unimus dan undangan lain dari unsur civitas akademika Unimus dan masyarakat Kumpulrejo.

Saya selaku ketua tim pengabdian masyarakat sekaligus ketua program studi Statiska, Indah Manfaati Nur, menyampaikan maksud dan tujuan digelarnya acara ini adalah untuk menguatkan sinergisitas antara perguruan tinggi dengan desa mitra.

Adapun bentuk kerja sama tersebut meliputi kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yaitu Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian kepada masyarakat, serta dukungan terhadap kegiatan merdeka, dan belajar kampus merdeka khususnya untuk proyek desa.

“Semoga kerja sama yang baru saja ditandatangani memberikan dampak positif dan kebermanfaatan bagi kedua belah,” imbuhnya.

Usai penandatanganan, Sekdes Desa Kumpulrejo Afif Muhammad di hadapan undangan yang hadir menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada jajaran civitas akademika Unimus Semarang Khususnya Program Studi Statistika yang telah mempercayakan Desa Kumpulrejo sebagai mitra kerjanya.

“Atas nama Pemerintah Desa, Saya mengucapkan banyak terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Unimus yang telah menjalin kerja sama dengan desa kami, dan ini merupakan kehormatan bagi Pemdes dan masyarakat,” terangnya.

“Semoga kerja sama kemitraan Desa Cerdas ini mampu menambah pengetahuan dan wawasan bagi masyarakat Desa Kumpulrejo di masa yang akan datang,” imbuh sekdes.*

Reporter : Isti

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini