Beranda Daerah Kotamobagu SLRT Bantu Identifikasi Kebutuhan Masyarakt Miskin

SLRT Bantu Identifikasi Kebutuhan Masyarakt Miskin

153
0
INFOKINI.NEWS, KOTAMOBAGU – Upaya Pemerintah mensejahterakan masyarakat giat dilakukan, terutama bagi masyarakat miskin. Kali ini, Pemerintah Kota (Pemkot) melalui Dinas Sosial Kotamobagu mulai menarapakan Sistem Layanan dan Rujukan Terpadu (SLRT), guna mengidentifikasi masyarakat miskin dan rentan miskin, untuk kemudian diikut sertakan dalam program yang dibuat oleh pemerintah.

“SLRT  adalah penghubung bagi miskin yang akan dimasukan dalam bantuan pemerintah.Masayarakat miskin diidentifikasi melalui program tersebut, kemudian akan dimasukan ke basis data terpadu keluarga penerima manfaat,” kata Kepala Dinas Sosial, Sarida Mokoginta, usai kegiatan sosialisasi SLRT di kantor Dinsos Kotamobagu, Rabu, (16/1/2019).

Menurutnya, digelarnya sosialisasi ini bertujuan guna memberikan pemahaman akan manfaat program tersebut.

“Ini merupakan program baru. Oleh karenanya, masayarakat wajib tahu,” ujarnya.

Dijelaskanya, fasilitator SLRT akan melakukan pendataan langsung masyarakat miskin. Hal itu mempermudah masayarakat yang mengeluhkan terkait soal bantuan.

“Tiap desa dan kelurahan sudah ada fasiliator SLRT. Fasilator SLRT akan mengidentifikasi masyarakat miskin langsung di desa,” terangnya. (irg)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini