Beranda Malang Raya Kota Malang Wabup Malang Hadiri Peresmian RSAU Dr. M. Moenir Lanud ABD Saleh

Wabup Malang Hadiri Peresmian RSAU Dr. M. Moenir Lanud ABD Saleh

45
0
Gambar. Wabup Malang, Drs. H. Didik Gatot Subroto, SH. M. H. mengadakan baksos dan pemeriksaan kesehatan gratis.

IKNews, MALANG – Wakil Bupati Malang Drs. H. Didik Gatot Subroto, SH. M,H menghadiri Peresmian Gedung Baru RSAU dr. M. Moenir Lanud ABD Saleh yang bertempat di Jln. Rogonoto, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, Senin (19/2/2024).

Pada kesempatan tersebut, turut hadir Komandan Lanud Abdulrachman Saleh Malang Marsma TNI Firman Wirayuda, S.T., M.Soc.Sc. RSAU tersebut diresmikan secara langsung melalui vidcon oleh Presiden RI Joko Widodo dengan didampingi Menteri Pertahanan Prabowo Subianto sekaligus meresmikan Rumah Sakit Pusat Pertahanan Negara (RSPPN) Panglima Besar Soedirman dan 25 RS milik TNI. Secara rinci, 20 rumah sakit yang diresmikan hari ini terdiri dari 11 Rumah Sakit Angkatan Darat (RSAD), 3 Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL), dan 6 Rumah Sakit Angkatan Udara (RSAU).

Acara peresmian diselenggarakan di RSPPN, Jl. RC. Veteran Raya No.178, Bintaro, Kec. Pesanggrahan, Kota Jakarta Selatan, Senin (19/2). Adapun pembangunan rumah sakit tersebut diinisiasi Kementerian Pertahanan (Kemhan) pada saat munculnya pandemi Covid-19. Kemhan berinisiatif agar kebutuhan anggota Kemhan/TNI beserta keluarganya dan masyarakat umum terhadap kesehatan dapat terpenuhi.

“Selain itu, pembangunan rumah sakit ini sejalan dengan persyaratan sebagai rumah sakit rujukan yang terintegrasi dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS). Dengan integrasi BPJS Kesehatan maupun BPJS Jamsostek, rumah sakit ini diharapkan dapat memberikan pelayanan kesehatan yang terjangkau dan berkualitas bagi semua lapisan masyarakat. Hal ini menunjukkan komitmen Kemhan dalam menjaga kesejahteraan dan kesehatan anggota Kemhan/TNI serta masyarakat umum”, kata Jokowi dalam pidatonya.

Sementara itu, Atas nama Pemerintah Kabupaten Malang, Wakil Bupati Malang menyampaikan terima kasih kepada Presiden Republik Indonesia, Ir. H. Joko Widodo, yang telah memberikan perhatian lebih terhadap kemajuan sektor pertahanan, khususnya di bidang kesehatan pada matra TNI Angkatan Udara, yakni melalui keberadaan RSAU dr. Mohammad Moenir Lanud Abdurrachman Saleh.

“Selain menjadi sarana penunjang pada sektor pertahanan udara, mudah-mudahan keberadaan fasilitas kesehatan yang secara administratif berada di wilayah Kabupaten Malang ini, dapat memberikan manfaat terhadap masyarakat yang ada disekitar Pangkalan Udara maupun wilayah-wilayah sekitarnya,” ucap Wabup Malang.

“Melalui keberadaan RSAU dr. Mohammad Moenir ini pula, kami optimis bahwa pelayanan kesehatan yang berkualitas dan terjangkau akan semakin mudah diakses oleh masyarakat. Ini adalah langkah nyata dalam mendukung visi Pemerintah dalam mewujudkan Indonesia yang sehat dan sejahtera,” tutur Wabup Malang.

Wakil Bupati Malang juga berharap dengan diresmikannya RSAU dr. Mohammad Moenir ini, pelayanan kesehatan bagi masyarakat akan semakin meningkat. Selain itu, semoga RSAU ini juga dapat menjadi sarana untuk memberikan pelayanan kesehatan yang prima, serta menjadi bagian dari perjuangan kita dalam mewujudkan Indonesia yang lebih baik di masa depan.(dws).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini