Beranda Daerah Kotamobagu Pj Wali Kota Kotamobagu Pimpin Penandatanganan Pakta Integritas Bersama OPD

Pj Wali Kota Kotamobagu Pimpin Penandatanganan Pakta Integritas Bersama OPD

89
0
Asripan Nani, memimpin kegiatan penandatanganan Pakta Integritas oleh seluruh Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu. (Diskominfo Ktg)

IKNews, Kotamobagu – Pj Wali Kota Kotamobagu, Dr.Drs. Hai. Asripan Nani., M.Si, memimpin kegiatan penandatanganan Pakta Integritas oleh seluruh Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu. Rabu, 10 Januari 2024, di Aula Rumah Dinas Wali Kota Kotamobagu.

Dalam pernyataannya, Wali Kota Kotamobagu menekankan bahwa Pakta Integritas tersebut merupakan sebuah komitmen yang harus dipegang teguh oleh setiap pimpinan dalam melaksanakan tugas dan fungsi mereka.

“Penandatanganan Pakta Integritas ini bukan sekedar seremonial belaka, namun menjadi prasyarat penting dalam menjalankan tugas, serta sebagai landasan untuk membuka, mengendalikan, mengendalikan, dan mengkoordinasikan tugas-tugas yang diemban oleh para pimpinan OPD,”ungkapnya.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kota Kotamobagu, Sofyan Mokoginta, SH, ME, para Asisten, dan seluruh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu. Para pimpinan OPD, mulai dari Sekretaris Daerah Kota Kotamobagu, para Asisten, hingga para pimpinan OPD, hadir untuk menandatangani Pakta Integritas yang disaksikan langsung oleh Pj. Wali Kota Kotamobagu, Dr.Drs. Hai. Asripan Nani., M.Si.

Kegiatan peresmian Pakta Integritas ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja pemerintah Kota Kotamobagu secara keseluruhan, dengan menjamin integritas dan komitmen yang kuat dari seluruh pimpinan OPD dalam menjalankan tugas-tugas pemerintahannya.

Reporter: Gie

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini