Beranda Nasional Pelayanan Ibadah Rusunawa Pandan, Memberi Dengan Rendah Hati

Pelayanan Ibadah Rusunawa Pandan, Memberi Dengan Rendah Hati

257
2
Farida L. Gaol S.Pd memberikan penyampaian Pelayanan Ibadah (PI) Rusunawa Pandan (16/04/2023)

IKNews, TAPANULI TENGAH – Pelayanan Ibadah (PI) Rusunawa Pandan (16/04/2023) Jl. Feisal Tanjung Kelurahan Pasar Baru Pandan TAPTENG (Tapanuli Tengah) mengangkat tema “Memberi Dengan Suka Cita Membawa Berkat” dikutip  dari 2 Korintus 9:6-15

Acara ibadah dipimpin oleh Hamba Tuhan Rahel Farida L. Gaol S.Pd. Dalam penyampaiannya mengatakan hendaknya memberi dengan kerelaan hati dan sukacita

“Hendaknya Persembahan itu diberikan dengan kerelaan Hatimu dan Imankan persembahan itu dipakai Untuk mendukung semua program pekerjaan Tuhan,” kata Rahel

Dalam kesempatan itu Hamba Tuhan Rahel Farida L. Gaol S.Pd memberi pengajaran sebagaimana pemberian janda miskin

“Pada suatu kali Yesus duduk menghadapi peti persembahan dan memperhatikan bagaimana orang banyak memasukkan uang ke dalam peti itu. Banyak orang kaya memberi jumlah yang besar. Lalu datanglah seorang janda yang miskin dan ia memasukkan dua peser, yaitu satu duit. Maka dipanggil-Nya murid-murid-Nya dan berkata kepada mereka: “Aku berkata kepadamu, sesungguhnya janda miskin ini memberi lebih banyak dari pada semua orang yang memasukkan uang ke dalam peti persembahan.  Sebab mereka semua memberi dari kelimpahannya, tetapi janda ini memberi dari kekurangannya, semua yang ada padanya, yaitu seluruh nafkahnya.”  Kata Rahel mengutip (Mrk. 12:41-44)

Tak sampai di situ, Ia juga menjelaskan bahwa pemberian itu Tidak hanya dalam bentuk Materi semata. “Pemberian Itu tidak hanya dalam bentuk materi semata melainkan Seluruh Tubuh, hati dan pikiran semua untuk Kemuliaan Tuhan,” tuturnya

Pantauan Awak media Infokini.news acara terserbut berlangsung dengan Hikmat Hingga selesai dan dihadiri Puluhan Warga Rusunawa Pandan

Penulis : R. Mendrofa

2 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini