Beranda Nasional Pekalongan Peduli Palestina, Ribuan Masyarakat Pekalongan Penuhi Lapangan

Pekalongan Peduli Palestina, Ribuan Masyarakat Pekalongan Penuhi Lapangan

113
0
Gambar : Ribuan Masyarakat Pekalongan penuhi lapangan Mataram Kota Pekalongan (12/11/2023).

IKNews, PEKALONGAN – Aksi bela Palestina menggema di beberapa penjuru dunia ratusan masyarakat menggelar Aksi Solidaritas Peduli Palestina (Long March, Doa Bersama dan Pengumpulan Donasi), di Lapangan Mataram Kota Pekalongan, Minggu (12/11/2023) pagi.

Wali Kota Pekalongan, Achmad Afzan Arslan Djunaid ikut dalam aksi damai ini bersama sang istri. “Ini aksi damai sebagai bentuk solidaritas kita masyarakat Kota Pekalongan untuk mendukung kemerdekaan Palestina, stop penjajahan negara Palestina oleh Israel,” tutur Wali Kota Aaf.

Menurut Aaf, sudah miris sekali yang dilakukan Israel karena sudah tidak pakai etika peperangan, fasilitas umum seperti rumah sakit, pengungsian juga diporakporandakan dan korbannya banyak anak dan wanita. “Aksi di Pekalongan ini antusiasnya luar biasa, Saya salut dan semoga gaungnya bisa didengar dunia, sehingga seluruh dunia mendorong stop penjajahan,” kata Aaf.

Terkait boikot produk-produk yang mendukung Israel, Aaf menunggu dari MUI serta mengambil hikmah agar masyarakat semakin menggunakan produk dalam negeri. Ini sudah jadi kesepakatan pada forum aksi damai ini.

Sementara itu, Ketua Pekalongan Peduli Palestina, Fahmi menjelaskan bahwa semua elemen dan lapisan bersatu, ikut merasakan penderitaan saudara-saudara di Palestina.

“Mudah-mudahan penjajahan Palestina segera berlalu dan segera merdeka, dan juga seluruh dunia,” ujar Fahmi.

Pada kesempatan ini juga ditarik donasi yang nantinya akan disalurkan ke lembaga resmi negara ke Kemenlu.

Peserta aksi, Mahrus mengatakan bahwa dalam waktu lima hari persiapan kegiatan ini dan respon masyarakat luar biasa. Awalnya yang ditargetkan 500 orang ternyata hari ini hadir dua ribu orang. “Terima kasih kepada organisasi masyarakat, LSM, dan organisasi lainnya yang mendukung terhelatnya kegiatan ini,” tutupnya.

Aksi Solidaritas bertajuk, “Pekalongan Peduli Palestina,” “Siapapun yang saat ini tetap diam terhadap kejahatan rezim Zionis harus meragukan kemanusiaan dan kehormatannya” ini, diinisiasi oleh Forum Pekalongan Peduli Palestina yang didukung sejumlah elemen dan kelompok masyarakat.

Salah satu simpatisan sekaligus kordinator masyarakat cinta damai Feri Dwi narko mengatakan bahwa dirinya bersama 20 aktifis ikut merasakan keprihatinan yang mendalam atas tragedi kekejaman yang terjadi, berharap semoga Allah S.W.T memberikan kekuatan, kesehatan, dan keselamatan kepada warga Palestina.*

Reporter : Agung

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini