Beranda Nasional Jelang HUT TNI ke-78 Koramil 0621-12, Cigombong-Cijeruk Adakan Turnamen Bola Voli Danramil...

Jelang HUT TNI ke-78 Koramil 0621-12, Cigombong-Cijeruk Adakan Turnamen Bola Voli Danramil Cup 2023

326
0
Gambar: Poto bersama Dalam Pembukaan Turnamen bola voli Danramil Cup 2023 dilapangan Garda samping Kantor Koramil 0621-12 Desa Cigombong Kecamatan Cigombong Kabupaten Bogor Jawa Barat. Sabtu (23/09/2023) Wandi Azis.

IKNews, BOGOR – Dalam Rangka Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke-78 Koramil 0621-12 Cijeruk-Cigombong adakan turnamen Bola Voli Danramil Cup 2023 di Lapangan Pusdiklat Satpam Garda Kerta Raharja, samping Kantor Koramil, Desa Cigombong, Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (23-09-23).

Tournamen Voli Danramil Cup 0621-12 Cigombong dibuka langsung oleh Danramil Mayor ARM Muhammad Sutrisno yang didampingi oleh Kapolsek Cijeruk-Cigombong, Camat Cijeruk, Camat Cigombong, Kepala Desa, POL PP, dan Karang Taruna Cigombong-Cijeruk.

Di kesempatan ini Danramil 0621-12 Cigombong Cijeruk Mayor Arm Sutrisno Menyampaikan, “Hari ini pembukaan turnamen Bola voly Danramil Cup 2023 dalam rangka memperingati HUT ke-78 TNI, dan untuk sementara untuk turnamen sekarang kita fokus ke bola voli, karena untuk olahraga bola voli ini sekarang sudah mulai familiar di masyarakat, dan Insya Allah kita akan selenggarakan ini setiap tahun, karena kita sudah mempersiapkan tropi bergilirnya, mudah-mudahan dengan dimulainya Danramil Cup yang pertama ini, desa-desa akan menyiapkan tim yang lebih baik lagi, sehingga di tahun yang akan datang kita dapat memperoleh pemain-pemain yang lebih baik dari sekarang,” ucapnya.

Lebih lanjut Danramil berpesan kepada seluruh tim agar dapat menjaga sportivitas dan berharap turnamen dapat berjalan dengan tertib.

“Ada sekitar 20 tim yang mengikuti turnamen ini dari dua kecamatan yakni Cijeruk dan Caringin, kita berpesan kepada seluruh tim yang mengikuti turnamen ini agar dapat menjaga sportivitas, jaga kebersamaan diantara dua kecamatan ini, supaya kekompakan itu bisa menjadi motivator untuk berbuat yang lebih baik. Dan harapannya turnamen ini berjalan tertib aman dan sukses,” tutupnya.

Di tempat yang sama Serma Mu’ali selaku Ketua Panitia acara Danramil Cup 2023 menjelaskan bahwa turnamen voli ini sebagai ajang silaturahmi antar masyarakat di dua Kecamatan Cigombong dan Cijeruk.

“Danramil cup 2023 ini kami adakan sebagai ajang silaturahmi antara Koramil dengan seluruh warga Kecamatan Cigombong dan cijeruk, kami juga mengajak kepada seluruh warga Cigombong dan Cijeruk agar tetap disiplin, saling menghargai, bergotong-royong dan lain sebagainya. Dan ini juga dalam rangka menghidupkan bidang olahraga bola voli yang selama ini kurang populer, kemudian untuk penyelenggaraannya kami gandeng karang taruna, satpol PP juga kami gandeng dalam kepanitiaan, termasuk pramuka juga kami gandeng untuk menyelenggarakan turnamen ini. Kami juga ucapkan terima kasih kepada semuanya dan juga awak media atas kehadirannya, semoga yang kita lakukan ini adalah yang terbaik untuk masyarakat dan negara,” tukasnya.*

Reporter : Wandi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini