IKNews, PEKALONGAN – Bhabinkamtibmas Polsek Lebakbarang Briptu Subiantoro melaksanakan kegiatan sambang di Desa Pamutuh Kecamatan Lebakbarang. Ia dalam kesempatan itu, menyambangi anak-anak Paud Desa Pamutuh, Senin (20/11).
Pada kesempatan menyambangi Paud tersebut, anak-anak asyik belajar dengan dibimbing para guru pengajar yang mendampinginya. Kehadiran Bhabinkamtibmas Briptu Subi disambut dengan ceria oleh anak-anak Paud.
Disampaikan Briptu Subi, kegiatan menyambangi anak-anak Paud ini sebagai langkah untuk meningkatkan kecintaan terhadap Polisi sekaligus Polisi sebagai sahabat anak.
“Kegiatan sambang bertemu anak-anak Paud ini, dengan harapan Polisi dapat dikenal masyarakat bukan ditakuti anak namun sebaliknya Polisi adalah Sahabat Anak,” katanya.
Ditambahkannya, kegiatan ini juga untuk menanamkan karakter pada anak yang dimulai dari usia dini dan diperkenalkan tugas dari seorang Polisi sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.
Tidak hanya itu saja, Briptu Subi juga menyampaikan cerita ala anak-anak dan memberikan pembinaan tentang menjaga keamanan diri dan ketertiban baik di sekolah maupun di rumah.*
Reporter : Agung