Ketua DPRD Batam Tekankan Pentingnya Sinergi Lembaga dalam Pembangunan Kota

oleh -15 Dilihat
Gambar: Ketua DPRD Kota Batam, Haji Muhammad Kamaluddin, berdialog dengan peserta Sespimen Polri Dikreg ke-65 saat kunjungan studi ke ruang rapat pimpinan DPRD Kota Batam, Senin (10 November 2025). (Foto: Dokumentasi Humas DPRD Kota Batam).

IKNews, BATAM — Suasana hangat terasa di ruang rapat pimpinan DPRD Kota Batam pada Senin (10/11/2025) pagi. Puluhan peserta didik Sekolah Staf dan Pimpinan Menengah (Sespimen) Polri Angkatan ke-65 datang bersilaturahmi dengan Ketua DPRD Kota Batam, Haji Muhammad Kamaluddin.

Dalam pertemuan berdurasi lebih dari satu jam itu, Kamaluddin menyoroti pentingnya kolaborasi antara lembaga pemerintahan, aparat penegak hukum, dan masyarakat dalam membangun Batam. Ia menilai, kerja sama lintas sektor menjadi kunci keberhasilan pembangunan daerah yang berkelanjutan.

“Tidak ada lembaga yang bisa berjalan sendiri. Pembangunan yang kita jalankan di Batam harus ditopang dengan kekompakan dan komunikasi antarpihak,” ujar Kamaluddin kepada wartawan usai pertemuan.

Ia menambahkan, DPRD Batam terus mendorong pola sinergi dalam setiap program daerah, termasuk bersama unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). Menurutnya, keterlibatan aparat penegak hukum seperti Polri sangat dibutuhkan dalam menjaga stabilitas dan mengawal kebijakan publik.

Pertemuan itu juga dimanfaatkan para peserta Sespimen untuk berdiskusi seputar peran legislatif dalam tata kelola pemerintahan daerah dan dinamika kebijakan publik di kota industri tersebut.

“Kami banyak mendapat pandangan baru soal praktik kemitraan antar lembaga di daerah. Ini jadi pembelajaran berharga bagi kami,” ungkap salah satu peserta Sespimen.* (Mg02)

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.