Atlet Cilik Minahasa Utara Siap Berlaga di Festival Bulutangkis Piala Kemenpora 2025

oleh -116 Dilihat
Gambar: Beverly Grace Ogotan saat menerima dukungan dan semangat dari Bupati Minut, Kepala Sekolah dan guru-guru SD Negeri Tatelu, sebelum bertolak ke ajang Festival Bulutangkis Piala Kemenpora 2025. Kegiatan dilaksanakan pada Jumat, 18 Oktober 2025 di SD Negeri Tatelu, Minahasa Utara. Foto: Den/ikn.

IKNews, MINUT — Kabupaten Minahasa Utara kembali menunjukkan potensinya sebagai lumbung atlet berprestasi. Salah satu atlet muda berbakat dari cabang olahraga bulutangkis, Beverly Grace Ogotan, siswi kelas 6 SD Negeri Tatelu, akan mewakili Sulawesi Utara pada ajang Festival Bulutangkis Piala Kemenpora 2025 yang akan digelar di Bandung, pada November mendatang.

Beverly bukan nama baru di dunia bulutangkis pelajar. Atlet belia ini telah menorehkan berbagai prestasi membanggakan, mulai dari tingkat kabupaten hingga provinsi. Salah satu pencapaian gemilangnya yaitu meraih juara 3 tunggal putri pada ajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN).

Dukungan penuh pun datang dari berbagai pihak. Bupati Minahasa Utara, Joune James Esau Ganda, SE, MAP, MM, M.Si dan Wakil Bupati Kevin William Lotulung, SH, MH menyampaikan rasa bangga serta memberikan semangat kepada Beverly.

“Selamat dan sukses untuk Beverly. Semoga dapat membawa harum nama Sulawesi Utara, khususnya Minahasa Utara,” ujar Bupati Joune Ganda. Ia juga menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara berkomitmen penuh dalam meningkatkan mutu semua cabang olahraga di daerah tersebut.

Kepala Dinas Pendidikan Minahasa Utara, Ir. Jovita Supit, M.Si, turut memberikan semangat dan apresiasi atas prestasi Beverly. Ia menekankan bahwa dinas akan terus mendorong minat dan bakat siswa berprestasi, terutama di bidang olahraga.

“Tidak menutup kemungkinan Beverly akan berhadapan dengan lawan dari jenjang usia yang lebih tinggi, karena ia akan bertanding di kelompok usia 15 tahun ke bawah. Namun kami yakin Beverly mampu bersaing,” ucap Supit optimis.

Sementara itu, Kepala SD Negeri Tatelu, Vivi Diane Worotitjan, S.Pd, M.Pd bersama para guru, telah menyiapkan segala kebutuhan akomodasi Beverly selama mengikuti turnamen. Ia juga menyatakan bahwa pihak sekolah akan langsung mendampingi Beverly selama pertandingan.

“Kami berharap dukungan dan doa dari semua pihak agar Beverly bisa tampil maksimal dan kembali membawa prestasi yang membanggakan untuk Minahasa Utara,” ujar Worotitjan.

Tak hanya dari pemerintah dan sekolah, dukungan moral juga datang dari para tokoh politik di Minahasa Utara, di antaranya Ketua DPRD Vonny Adel Rumimpunu (PDIP), Edwin Nelwan (Partai Golkar), dan Cintya Erkles (Partai Gerindra).* (Mg-02)

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.