Beranda Daerah Kotamobagu Kepala BPS Apresiasi Pemkot Kotamobagu di HUT ke-17

Kepala BPS Apresiasi Pemkot Kotamobagu di HUT ke-17

115
0
Syamsudin, S.P., M.Si (Kepala BPS Kotamobagu)

IKNews, Kotamobagu – Pada perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Kotamobagu yang ke-17, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Kotamobagu, Syamsudin, S.P., M.Si, memberikan apresiasi tinggi kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu. Yang mendapatkan penghargaan dalam hal memberikan data yang objektif dan akurat.

Menurut Syamsudin, penghargaan ini mencerminkan kecepatan dan ketepatan reaksi pemerintah dalam memberikan data yang objektif dan akurat. Dalam evaluasi tahun ini, tiga desa dan satu kecamatan berhasil meraih penghargaan. Kecamatan Kotamobagu Selatan menonjol dengan pencapaiannya, bersama organisasi perangkat daerah (OPD) seperti Dinas Kominfo, Bapelitbangda, dan P3A yang mewakili tingkat nasional dalam Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS).

Selain penghargaan untuk desa dan OPD, beberapa perusahaan juga diakui kontribusinya dalam memberikan data cepat. Toko Paris, Hotel Sutan Raja, PDAM, dan Abdi Karya merupakan stakeholder yang memberikan data penting terkait inflasi di Kota Kotamobagu. Kontribusi mereka dianggap sangat menentukan dalam evaluasi statistik.

Syamsudin berharap di masa depan lebih banyak pihak yang responsif terhadap kegiatan pengumpulan data. “Ini merupakan salah satu tolak ukur keberhasilan Kota Kotamobagu,” ujarnya. Senin 27 Mei 2024, saat di wawancarai sejumlah wartawan.

Dengan meningkatnya responsivitas dalam penyediaan data, diharapkan kinerja pemerintahan dapat terus meningkat dan memberikan dampak positif yang lebih luas.

Dengan penghargaan ini, Pemkot Kotamobagu diakui atas kerja kerasnya dalam menyediakan data yang akurat dan cepat, yang sangat penting bagi perencanaan dan evaluasi pembangunan di Kota Kotamobagu.

Reporter: Gie

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini