Beranda Daerah Kotamobagu Dorong Peningkatan Pelayanan Kesehatan di Kotamobagu, Asripan Nani Jajaki Kerjasama dengan RSI...

Dorong Peningkatan Pelayanan Kesehatan di Kotamobagu, Asripan Nani Jajaki Kerjasama dengan RSI Jakarta Cempaka Putih

102
0
Asripan Nani Jajaki Kerjasama dengan RSI Jakarta Cempaka Putih. (Gie)

IKNews, Kotamobagu – Penjabat (Pj) Wali Kota Kotamobagu, Dr. Drs. Hi. Asripan Nani, M.Si., melakukan kunjungan kerja ke Rumah Sakit Islam (RSI) Jakarta Cempaka Putih, bertempat di Auditorium K.H. Ahmad Dahlan. Kunjungan ini bertujuan untuk menjajaki kerjasama pengelolaan rumah sakit Islam di Kotamobagu.

Dalam kunjungan tersebut, Wali Kota Kotamobagu diterima dengan hangat oleh Direktur Utama RSI Jakarta Cempaka Putih, Dr. Pradono Handojo, MBA., MHA., beserta jajarannya. Asisten 3 Pemerintah Kota Kotamobagu, Moch. Agung Adati, S.T., M.Si., menjelaskan bahwa kerjasama ini bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan di Kotamobagu.

“Kunjungan kerja ini dalam rangka penjajakan kerjasama pengelolaan Rumah Sakit Islam di Kotamobagu. Pak Wali Kota disambut hangat oleh Direktur Utama RSI Jakarta Cempaka Putih, Bapak Dr. Pradono Handojo, dan jajarannya,” kata Moch. Agung Adati.

Pihak RSI Jakarta Cempaka Putih merespons positif penjajakan kerjasama ini. Beberapa daerah di Indonesia telah menjalin kerjasama dengan RSI Jakarta Cempaka Putih, dan pertemuan ini menghasilkan kesepakatan bahwa Pemerintah Kota Kotamobagu akan menemui Pimpinan Pusat Muhammadiyah untuk membahas lebih lanjut. RSI Jakarta Cempaka Putih adalah bagian dari Persyarikatan Muhammadiyah.

Dalam kunjungan ini, turut hadir Ketua DPRD Kota Kotamobagu, Meiddy Makalalag, S.T., Asisten 3 Pemerintah Kota Kotamobagu, Moch. Agung Adati, S.T., M.Si., serta sejumlah pejabat dari RSI Jakarta Cempaka Putih dan beberapa pimpinan organisasi perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu.

Kerjasama ini diharapkan dapat membawa perubahan positif dalam pengelolaan rumah sakit di Kotamobagu dan meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat setempat.

Reporter: Gie

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini