Beranda Malang Raya Kota Malang Bupati Malang Dukung Sukses Penilaian Akhir Tahun dengan Hadiri Doa Bersama dan...

Bupati Malang Dukung Sukses Penilaian Akhir Tahun dengan Hadiri Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim

180
0
Bupati Malang, Drs. H. M. Sanusi, M.M, menghadiri Acara Doa dan Dzikir Bersama serta Santunan Anak Yatim yang diselenggarakan dalam rangka mendukung kesuksesan Penilaian Akhir Tahun (PAT) Kelas VI Tahun Pelajaran 2023/2024. Acara ini berlangsung di Masjid Besar Jami' Gondanglegi, Kecamatan Gondanglegi, Kabupaten Malang pada Selasa (23/4/2024)

IKNews, MALANG – Bupati Malang, Drs. H. M. Sanusi, M.M, menghadiri Acara Doa dan Dzikir Bersama serta Santunan Anak Yatim yang diselenggarakan dalam rangka mendukung kesuksesan Penilaian Akhir Tahun (PAT) Kelas VI Tahun Pelajaran 2023/2024. Acara ini berlangsung di Masjid Besar Jami’ Gondanglegi, Kecamatan Gondanglegi, Kabupaten Malang pada Selasa (23/4/2024).

Bupati Sanusi, bersama dengan Owner PR. Sayap Mas dan Ketua Baznas Kabupaten Malang, menyampaikan santunan kepada 54 anak yatim yang diundang oleh Kelompok Kerja Guru PAI Koordinator Wilayah Dinas Pendidikan Kecamatan Gondanglegi. Setiap anak yatim menerima santunan berupa uang tunai dan bingkisan.

“Dalam suasana Bulan Syawal ini, saya mengapresiasi kegiatan yang baik ini dan berharap kegiatan seperti ini dapat terus berkelanjutan, memberikan manfaat, dan semangat bagi anak-anak yang akan menghadapi PAT sehingga mereka dapat lulus dengan nilai maksimal,” ujar Bupati Sanusi, mengucapkan minal aidin wal faizin serta memohon maaf lahir dan batin atas nama pribadi, keluarga, dan Pemerintah Kabupaten Malang.

Lebih lanjut, Bupati Sanusi menegaskan bahwa pihaknya menyambut baik dan memberikan apresiasi yang tinggi kepada semua pihak yang berperan serta dalam kesuksesan acara Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim tersebut. Dia menekankan pentingnya Penilaian Akhir Tahun sebagai sarana evaluasi untuk mengukur pencapaian kompetensi peserta didik, serta sebagai instrumen untuk memantau proses kemajuan dan perbaikan hasil belajar para peserta didik secara berkesinambungan.

“PAT ini harus dilaksanakan dengan standar pengelolaan yang jelas dan terukur, sehingga dapat dijadikan sebagai instrumen peningkatan mutu pendidikan. Mari kita bersama-sama memanjatkan doa agar PAT Kelas VI Tahun Pelajaran 2023/2024 dapat terlaksana dengan tertib dan lancar, serta para siswa dapat mengikutinya dengan baik dan mendapatkan nilai yang optimal,” tambah Bupati Sanusi.

Acara kemudian diakhiri dengan suasana Halal bi Halal, di mana pimpinan dan anggota DPRD Kendal serta pejabat Pemerintah Kabupaten Kendal bermaaf-maafan, menandai kesuksesan dan kerja sama dalam rangka mendukung pendidikan di Kabupaten Malang.

Reporter: [Dwi Suryono]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini