Beranda Daerah Kotamobagu Besok, Pleno Penetapan 15 Calon Kades Terpilih

Besok, Pleno Penetapan 15 Calon Kades Terpilih

115
0
Wali Kota Tatong Bara dan Forkopimda saat melakukan pemantauan proses pencoblosan Pilsang di salah satu TPS. (Foto : Kominfo Kotamobagu)

IKNews, KOTAMOBAGU – Setelah terpilih dalam pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak Kotamobagu pada Rabu, 19 Oktober 2022, 15 calon kades terpilih akan ditetapkan pada pleno penetapan yang akan dilaksanakan Kamis 20 oktober 2022 besok.

Hal itu dikatakan, Kepala Dinas PMD Kotamobagu Nasli Paputungan saat dihubungi wartawan Infokini.news via seluler, malam ini.

“Alhamdulillah, pelaksanaan pencoblosan tadi berjalan lancar dan aman, Ini tak lepas dari kerjasama semua pihak. Selanjutnya untuk besok kita laksanakan pleno penetapan calon terpilih,” ungkap Nasli.

Usai pleno nanti, para calon kepala desa terpilih tinggal menunggu hari pelantikan, yang akan digelar pada 28 desember 2022.

“Untuk itu kami pemerintah kota harapkan kepada calon terpilih agar mengarahkan pendukung untuk menjaga keamanan. Beruforia boleh, asal jangan berlebihan yang bisa berakibatkan terjadi-hal buruk,” tandasnya.

Berikut Nama-nama 15 Calon Kades terpilih : 

  1. Bilalang 1 = Badaria Mokoginta
  2. Bilalang 2 = Rismawati Goni
  3. Pontodon = Muliono Mokodompit
  4. Pontodon Timur = Imelda Pasambuna
  5. Sia = Danly Sistrodikromo
  6. Moyag Tampoan = Himawan Mamonto
  7. Moyag Toduluan = Roliadi Modeong
  8. Moyag = Irwan Pontoh*
  9. Kobo Kecil = Sri Rahayu Monoarfa
  10. Poyowa Besar 1 = Tapri Bangol*
  11. Poyowa Besar 2 = Sukanto Domu*
  12. Tabang = Yunius Frits Dilapanga
  13. Bungko = Aminullah Paputungan
  14. Kopandakan 1 = Suharto Mokolanut
  15. Poyowa Kecil = Habel Lokiman

Reporter : Irsat Ganggai

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini