Beranda Hukum & Kriminal Rutan Kotamobagu Berkurban 3 Ekor Sapi Di Hari Raya Idul Adha 1443...

Rutan Kotamobagu Berkurban 3 Ekor Sapi Di Hari Raya Idul Adha 1443 H

17
0

Kotamobagu – Selain pelaksanaan Shalat Ied secara berjamaah, Rutan Kotamobagu Kanwil Kemenkumham Sulut juga melakukan penyembelihan Hewan kurban sebanyak tiga ekor sapi.

Hal itu dibenarkan oleh Karutan Kotamobagu Setyo Prabowo.

“Alhamdulillah Rutan Kotamobagu pada tahun ini menerima hewan kurban tiga ekor sapi”. Ungkapnya.

Diketahui penyembelihan hewan kurban itu dilakukan seusai pelaksanaan Shalat Ied berjamaah pagi tadi sekira pukul 07.30 Wita.

Prabowo mengatakan tiga ekor sapi yang dikurbankan itu merupakan sumbangan dari Pemkot Kotamobagu, Pemkab Bolmut serta dari Kepala Rutan sendiri.

“tiga ekor sapi yang kita kurbankan hari ini masing-masing diberikan oleh Walikota Kotamobagu Ibu Tatong Bara, Bupati Bolmut Bapak Depri Pontoh dan Kami sendiri selaku Karutan Kotamobagu,” Jelas Prabowo.

Prabowo dalam penyataannya sangat-sangat berterima kasih kepada ke dua Kepala Daerah itu, yang telah menyumbangkan masing-masing satu ekor sapi untuk nantinya disembelih dan dikonsumsi oleh Warga Binaan.

Tentu hal itu selain bentuk perhatian Para Kepala Daerah kepada Warga Binaan di Rutan Kotamobagu, Prabowo menuturkan hal itu juga bagian dari Ukhuwah Islmiyah yang Insya Allah akan selalu terjaga.

“Semoga pengorbanan kita semua diterima oleh Allah SWT dan mendapatkan ganjaran yang setimpal”, Tutu Prabowo.

Di tempat terpisah salah satu Warga Binaan Rutan Kotamobagu yang tidak mau disebutkan namanya, mewakili Warga Binaan yang lain turut mengucapakan terimakasih yang sebesar-besarnya atas sumbangsih 3 ekor sapi untuk mereka pada hari raya Idul Adha 1443 H.(*)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini