Beranda Hukum & Kriminal Karutan Kotamobagu Turut Serta Mempersiapkan Bakti Sosial HDKD Di Amurang

Karutan Kotamobagu Turut Serta Mempersiapkan Bakti Sosial HDKD Di Amurang

39
0

Kotamobagu – Semarak menuju Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) Kemenkumham ke 77 sudah mulai terasa.

Hari Spesial bagi Kementerian Hukum dan HAM RI itu sebentar lagi akan diperingati oleh seluruh insan pengayoman di Tanah Air.

Dalam rangka HDKD tersebut Kanwil Kemenkumham Sulut akan melaksanakan bakti sosial yang dilangsungkan di Ibukota Kabupaten Minahasa Selatan, Amurang pada Sabtu 23 Juli 2022.

Tidak mau tinggal diam, Karutan Kotamobagu Setyo Prabowo turut ambil bagian dalam menyukseskan giat bakti sosial (Baksos) Kemenkumham Sulut dengan mengirimkan Tenda Kanopi dan 50 Buah kursi untuk digunakan dalam kegiatan tersebut.

Prabowo menuturkan hal itu bagian dari dukungan Rutan Kotamobagu dalam kegiatan baksos dan berharap rangkaian kegiatan itu berjalan dengan lancar.

“Kegiatan Baksos Kemenkumham Sulut juga merupakan kegiatan kita bersama sehingga kita wajib turut andil dalam kegiatan tersebut, dari Rutan Kita mengirimkan Tenda Kanopi, umbul-umbul dan 50 Buah Kursi”, Terang Prabowo.

“Tentu kita berharap jalannya kegiatan berlangsung lancar dan sukses, sebagai bagian dari menyemarakkan Hari Ulang Tahun Kumham ke 77 di tahun ini”.(*)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini