Beranda Sumut Kab. Asahan Wisata Salak Batuah Air Joman Buahnya Manis dan Tobal

Wisata Salak Batuah Air Joman Buahnya Manis dan Tobal

416
0

IKnews, ASAHAN – Memiliki tempat Wisata yang bernama Wisata Salak Batuah, Kecamatan Ari Joman Kabupaten Asahan dikenal dengan salaknya yang manis dan tobal – tobal.

Keberadaan Wisata Salak Batuah di lingkungan I Kelurahan Binjai Serbangan Kecamatan Air Joman Kabupaten Asahan, sudah tidak asing lagi bagi masyarakat sekitar maupun dari luar Daerah.

Namun akses Jalan menuju lokasi tersebut sangat membutuhkan perhatian dari Pemerintah setempat, terutama pihak Pemerintah Kecamatan maupun Kabupaten.

Jalan dan lokasi Wisata Salak Batuah Air Joman.

Pasalnya Jalan menuju kelokasi Wisata Salak Batuah masih dari tanah, yang kalau diguyur hujan seperti kubangan kerbau.

Hal itu, dikatakan Wahyu Fadhil Ramadhan ke Wartawan di lokasi Wisata Salak Batuah, Senin (20/3/2023).

Suasana saat pengunjung datang ke Wisata Salak Batuah Air Joman.

Selain itu, Fadhil juga menyebut, bahwa Taman Wisata Salak Batuah Air Joman sudah menjadi kelompok Wisata.

“Untuk itu, kami berharap ada pihak lain yang dapat membantu Wisata Salak Batuah tersebut. Supaya Wisata ini dapat berkembang dan lebih maju lagi kedepannya,” ungkapnya.

Semoga pihak PTPN III Distrik Asahan dapat menerima proposal kami bang, soalnya ini benar – benar ada dan layak untuk di besarkan,” tutur Fadhil penuh harap.

Reporter : Doni Damara

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini