IKNews-SULUT– Partai Keadilan Sejahtera (PKS) memutuskan untuk bergabung dengan Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) di DPRD Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).
PKS yang hanya memiliki satu kursi, memilih bergabung dengan fraksi PDIP yang punya 19 kursi di DPRD Sulut.
Anggota DPRD Sulut dari PKS Amir Liputo, saat ditemui awak media usai rapat paripurna mengungkapkan alasan PKS yang memutuskan untuk bergabung dengan fraksi PDIP.
“Sesuai instruksi Dewan Pimpinan Pusat, bahwa PKS harus berkolaborasi dengan seluruh anak bangsa, di Sulut kita memutuskan untuk bergabung dengan Fraksi PDIP dengan beberapa pertimbangan,” ucap Liputo diruang paripurna DPRD Sulut, Rabu (9/10/2024).
Amir mengatakan, fraksi PDIP merupakan fraksi terbesar di DPRD Sulut.
Dirinya berpendapat, peran fraksi terbesar dalam pengambilan-pengambilan keputusan akan sangat menentukan.
“Karena kami cuma seorang, kami gabung dengan fraksi terbesar agar aspirasi-aspirasi konstituen kami itu dapat kami perjuangkan,” jelas Amir.
Amir pun mengapresiasi PDIP yang telah menerima dengan baik keputusan PKS tersebut, dan menempatkan dirinya dalam struktur badan anggaran.
“Inilah kerjasama yang baik antar anak bangsa, kita tau badan anggaran ini adalah tempat seluruh aspirasi digodok, dan disitulah menentukan aspirasi kita tercapai atau tidak,” terangnya.
Lebih lanjut Amir menjelaskan, sebagai satu-satunya perwakilan muslim dari Dapil Kota Manado, dirinya berharap dapat mengakomodir semua aspirasi-aspirasi umat muslim melalui badan anggaran.
Keputusan untuk bergabung dengan fraksi PDIP lanjut Amir, membuktikan kepada masyarakat bahwa kader-kader PKS dapat bekerjasama dengan seluruh elemen anak bangsa untuk memperjuangan kesejahteraan bagi masyarakat.
“Tidak memandang latar belakang suku, agama dan ras, tapi sesama fraksi di DPRD, walaupun itu dengan PDIP yang mungkin selama ini dianggap kita tidak bisa bekerjasama, saya kira dengan ini dijawab, akhirnya kita saling mendukung dan di Sulut kita buktikan selama ini hubungan baik dengan seluruh elemen fraksi, dan itu berjalan dengan baik,” tutur Liputo. (*/Des)