Beranda Kabupaten Kaur Curah Hujan Tinggi, Jalan Sinar Banten Longsor

Curah Hujan Tinggi, Jalan Sinar Banten Longsor

145
0
Gambar: Jalan Sinar Banten yang terdampak longsor, Sabtu (03/02/2024). (Foto: Pachroul)

IKNews, KAUR – Saat ini amblasnya jalan di tebing Gajah menuju Desa Sinar Banten, Bukit Indah, Sukajaya dan Pasar Jumat belum juga ditangani. Dimana jalan yang mengalami longsor itu memiliki panjang kurang lebih 5 meter dengan kedalaman kurang lebih 70 meter. Kondisi ini sudah terjadi berbulan-bulan dan mengganggu aktivitas warga.

Sehingga, kini Warga yang melewati jalan tersebut Sangat mengharapkan adanya penangan dari Pemda Kaur, Selain menjadi penghubung antara desa yang ada di daerah bawah menuju sekurangnya 4 desa yang ada di daerah atas, jalan itu sejatinya menjadi akses utama untuk beraktivitas.

Sarnak selaku kepala desa Sinar Banten kecamatan Nasal yang berdekatan dengan terjadinya longsor berharap kepada Pemda Kaur untuk melakukan penangan sebelum longsornya lebih parah lagi,mengingat saat ini curah hujan cukup tinggi,di khawatirkan longsornya akan bertambah,dan mengakibatkan jalan ini terputus.

Lanjut nya , di musim hujan seperti sekarang, kondisi jalan itu semakin parah. Aliran air msoengikis sedikit demi sedikit sisa jalan yang juga masih dipakai warga untuk beraktivitas, Kondisi ini juga menurutnya sangat mengkhawatirkan.

Kepala desa Bukit Indah juga menjelaskan bahwa jalan ini adalah satu- satunya akses yang bisa di lewati,terutama 2 desa ini, Sinar Banten dan Bukit Indah, andaikan jalan ini sampai putus, maka sudah bisa di pastikan, perekonomian bisa terganggu, oleh karena itu,kami berharap dengan Pemda Kaur untuk mengatasinya sejak dini, sebelum longsornya bertambah ujar Karsino.

Reporter : Pachroul

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini