Beranda Sumut Pembukaan Turnamen Sepak Bola SMA/SLTA se-Kabupaten Tapanuli Utara oleh Pejabat Bupati

Pembukaan Turnamen Sepak Bola SMA/SLTA se-Kabupaten Tapanuli Utara oleh Pejabat Bupati

124
0
Gambar: Pembukaan Turnamen Sepak Bola SMA/SLTA se-Kabupaten Tapanuli Utara oleh Pejabat Bupati, (16/6/2024).

IKNews, TAPUT – Pejabat Bupati Tapanuli Utara, Dr. Dimposma Sihombing, S.Sos, M.A.P., secara resmi membuka Turnamen Sepak Bola SMA/SLTA se-Kabupaten Tapanuli Utara pada hari Minggu, 16 Juni 2024. Acara tersebut berlangsung di lapangan bola Serbaguna Tarutung.

Acara pembukaan ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk anggota DPRD Sumatera Utara, Dr. JTP Hutabarat, yang mewakili Kapolres Tapanuli Utara Kabag Ops Kompol Kondar Simanjuntak, serta para pimpinan Perangkat Daerah dan perwakilan guru dari berbagai SMA/SLTA di Kabupaten Tapanuli Utara.

Turnamen ini diikuti oleh berbagai tim dari SMA dan SLTA di seluruh Tapanuli Utara, termasuk SMAS St. Maria, SMKN 1 Siatas Barita, SMAN 1 Siborong-borong, SMA PGRI 20 Siborong-borong, SMAN 1 Pahae Jae, SMAS Parsaoran, SMAS HKBP 1 Tarutung, SMAN 1 Pagaran, SMAN 1 Pangaribuan, SMAS HKBP 2 Tarutung, SMAN 1 Sipahutar, SMAN 1 Simangumban, SMAN 1 Garoga, SMAN 1 Tarutung, SMAN 2 Tarutung, SMAN 3 Tarutung, SMAN Pahae Julu, SMKN 2 Siatas Barita, SMAN 2 Pangaribuan, dan SMAS Dharma B.

Pembukaan turnamen ditandai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, laporan dari Ketua Panitia Ricardo Nababan, serta pembacaan janji pemain dan janji wasit di hadapan Pejabat Bupati Tapanuli Utara. Dalam arahannya, Dr. Dimposma Sihombing menyampaikan bahwa tujuan dari turnamen ini adalah untuk mempererat hubungan antara guru dan siswa serta memupuk semangat sportifitas di kalangan peserta.

Dr. Sihombing juga menekankan pentingnya menjunjung tinggi sportifitas, meminta para wasit untuk bekerja dengan jujur dan bijaksana, serta mengharapkan pertandingan berjalan dengan harmonis tanpa ada masalah yang berarti. Di akhir sambutannya, selaku ketua Forkopimda Kabupaten Tapanuli Utara, beliau mengucapkan selamat bertanding kepada seluruh pemain.

Acara pembukaan ditutup dengan penyerahan bola kepada wasit, serta hiburan berupa pertunjukan Drum Band, tarian dari siswa SMA Negeri 1 Tarutung, dan pertandingan sepak bola perdana.

Turnamen ini memperebutkan Piala Pejabat Bupati Tapanuli Utara tahun 2024, yang diharapkan dapat menjadi ajang untuk meningkatkan kerjasama dan solidaritas antar sekolah di wilayah tersebut.*

Peliput : Togar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini