Beranda Sulawesi Tengah Kab. Tojo Una Una SPBU Baru di Tojo Una-Una: Dorongan Ekonomi dan Apresiasi untuk Pemimpin Baru

SPBU Baru di Tojo Una-Una: Dorongan Ekonomi dan Apresiasi untuk Pemimpin Baru

24
0
Gambar: SPBU Baru di Tojo Una-Una: Dorongan Ekonomi dan Apresiasi untuk Pemimpin Baru.

IKNwes, TOUNA – Pembangunan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) baru di Desa Sansarino, Kecamatan Ampana, oleh PT. Indo Gulf Petroleum, menandai langkah positif bagi perekonomian Kabupaten Tojo Una-Una.

Proyek ini juga merupakan bentuk apresiasi perusahaan terhadap Bupati dan Wakil Bupati terpilih periode 2025-2030.

Gambar: Direktur Utama PT.Indo Gulf Petroleum, Tn. Esam Omar Mohamed Azzubaid.

PT. Indo Gulf Petroleum, mitra PT. Pertamina Patra Niaga, telah memperoleh Persetujuan Bangunan Gedung (PBG) dan persetujuan dari Pertamina.

Pembangunan yang direncanakan dimulai Februari 2025, sedikit tertunda karena kesibukan Bupati terpilih, Bapak Ilham Lawidu, SH, yang tengah menjalankan kegiatan di Jakarta dan ibadah Umroh. Peresmian SPBU akan dilakukan setelah beliau kembali.

Proyek ini diperkirakan selesai dalam empat bulan. Selain SPBU, perusahaan juga merencanakan pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH) 4 MW di Desa Bambalo, yang masih menunggu persetujuan PLN. Direktur Utama PT. Indo Gulf Petroleum, Tn. Esam Omar Mohamed Azzubaidi, optimistis kedua proyek ini akan memberikan kontribusi signifikan bagi kemajuan Tojo Una-Una.*

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini