IKNwes, Tojo Una-Una – Bupati Tojo Una-Una, H. Ilham Lawidu, S.H., secara langsung mengawasi kerjasama strategis antara Pemerintah Kabupaten Tojo Una-Una dan PT Indomaret.
Hal ini terungkap dalam rapat koordinasi yang dipimpin Pj. Sekretaris Daerah, Alfian Matajeng,Selasa (18/3/2025).
Rapat membahas pembangunan minimarket dan Indomaret di Desa Tampa Batu, yang didukung masyarakat dan TNI Kompi Dragon.
Kepala Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi dan UMKM (Perindagkop), M.I.A. Latimumu, S.H.,menjelaskan bahwa PKS segera ditandatangani.
Bupati Touna, H.Ilham Lawidu memastikan kerjasama ini memberikan manfaat bagi masyarakat dan UMKM.
Pj. Sekda Matajeng menekankan pentingnya payung hukum yang kuat. Perwakilan PT Indomaret, Saldi, menyatakan komitmen perusahaan untuk bermitra.*[Budi Dako]