Beranda Politik KIM Pecah di Pilgub Sulut

KIM Pecah di Pilgub Sulut

895
0
KIM Pecah di Pilgub Sulut. (Art: Gie)

IKNews, Politik – Pemilihan Gubernur Sulut 2024 kian panas dengan terjadinya perpecahan di tubuh Koalisi Indonesia Maju (KIM).

Partai Gerindra secara mengejutkan bergabung dengan Nasdem, mengusung pasangan calon Yulius Selvanus Lumbaa dan Tatong Bara (TB) sebagai gubernur dan wakil gubernur.

Pengumuman mengejutkan ini disampaikan oleh Ketua DPC Partai Gerindra Sulut, Conny Rumondor, pada Senin, 3 Juni 2024.

Meskipun pasangan Yulius-Tatong masih menunggu penetapan resmi melalui Surat Keputusan (SK) dari DPP Partai Gerindra, Conny menegaskan bahwa Gerindra Sulut akan mengikuti perintah pusat.

“Intinya, kami di DPD menerima perintah DPP. Kami tetap menunggu SK dari DPP terkait pasangan yang akan diamankan,” ujarnya, menekankan bahwa semua langkah akan dilaksanakan sesuai arahan pusat.

Di sisi lain, Partai Demokrat yang juga merupakan bagian dari KIM, tetap konsisten mengusung Ketua Demokrat Sulut, Elly Lasut, sebagai calon gubernur.

Demokrat tidak sendirian, karena PKB, PKS, dan PSI turut mendukung pencalonan Elly Lasut. Keputusan ini menunjukkan kekompakan Demokrat dan sekutunya dalam menghadapi Pemilihan Gubernur Sulut 2024.

Sementara itu, Partai Golkar yang merupakan bagian dari motor penggerak KIM, belum menentukan sikapnya. Golkar berada di persimpangan, apakah akan mendukung Elly Lasut, bergabung dengan Gerindra dan Nasdem, atau memilih berkoalisi dengan PDIP.

Sikap Golkar ini dinanti-nanti oleh para pemilih, karena keputusan mereka akan sangat mempengaruhi konstelasi politik di Sulut.

Reporter: Gie

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini