Beranda Pemilu KPU Ditetapkan KPU Sulut, Jumlah DPT Pilkada 2024 Berjumlah 1.950.484

Ditetapkan KPU Sulut, Jumlah DPT Pilkada 2024 Berjumlah 1.950.484

28
0

IKNews-SULUT– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) menetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk Pemilihan Kepala Daerah di Sulut tahun 2024 yakni berjumlah 1.950.484 pemilih

Ketua KPU Sulut, Kenly Poluan mengatakan jumlah DPT itu dengan rincian 983.484 Pemilih Laki-laki dan 967.000 Pemilih Perempuan. DPT tersebut tersebar di 4.401 Tempat Pemungutan Suara (TPS)

“Daftar Pemilih Tetap Provinsi Sulawesi Utara dalam Pemilihan Serentak Tahun 2024 sebanyak 1.950.484 Pemilih, terdiri dari laki-laki sebanyak 983.484 pemilih dan perempuan sebanyak 967.000 pemilih yang tersebar di 4.401 TPS dari 1.839 desa/kelurahan di 171 kecamatan,” ujar Ketua KPU Sulut, Kenly Poluan saat Pleno Terbuka DPT Sulut, Minggu (22/9) bertempat di Hotel Four Point Manado.

Penetapan DPT Provinsi Sulut ini, ditandai dengan penandatanganan Berita Acara serta penyerahan Salinannya kepada Bawaslu Sulut dan peserta Pilkada 2024.

Adapun Sebaran DPT Pilkada Sulawesi Utara 2024 per kabupaten/kota:

1. Bolaang Mongondow 182.315 Pemilih dengan rincian 94.068 laki-laki dan 88.247 perempuan di 419 TPS

2. Minahasa 254.783 pemilih dengan rincian 128.483 laki-laki dan 126.300 perempuan di 577 TPS

3. Kepulauan Sangihe 106.108 pemilih dengan rincian 53.451 laki-laki dan 52.657 perempuan di 167 TPS

4. Kepulauan Talaud 73.479 pemilih dengan rincian 37.241 laki-laki dan 36.238 perempuan di 195 TPS

5. Minahasa Selatan 173.269 pemilih dengan rincian 88.910 laki-laki dan 84.359 perempuan 401 TPS

6. Minahasa Utara 167.336 Pemilih dengan rincian 83.235 laki dan 84.101 perempuan di 352 TPS

7. Minahasa Tenggara 89.815 pemilih dengan rincian 46.191 laki-laki dan 43.624 perempuan di 222 TPS

8. Bolaang Mongondow Utara 63.777 pemilih dengan rincian 32.460 laki-laki dan 31.317 perempuan di 159 TPS

9. Kep. Siau Tagulandang Biaro 53.389 pemilih dengan rincian 26.507 laki-laki  dan 26.882 Perempuan di 137 TPS

10. Bolaang Mongondow Timur  62.321 pemilih dengan rincian 32.279 laki-laki dan 30.042 di 150 TPS

11. Bolaang Mongondow Selatan 52.834 pemilih 27.304 laki-laki dan 25.530 perempuan di 126 TPS

12. Kota Manado  342.542 pemilih dengan rincian 168.125 laki-laki dan 174.417 perempuan di 677 TPS

13. Kota Bitung dengan rincian 159.007 pemilih dengan rincian 80.104 laki-laki dan 78.903 perempuan di 351 TPS

14. Kota Tomohon 79.211 pemilih dengan rincian  39.595 laki-laki dan 39.616 perempuan di 157 TPS

15. Kota Kotamobagu 90.298 pemilih dengan rincian 45.531 laki-laki dan 44.767 perempuan di 172  TPS.

(*/Des)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini