Richard Sualang Lantik Pengurus FAJI Sulut, Dorong Arung Jeram Jadi Kebanggaan Daerah

oleh -20 Dilihat
Gambar: Wakil Wali Kota Manado, dr. Richard Sualang, melantik Pengurus FAJI Sulawesi Utara periode 2025–2029 di bantaran Sungai Kairagi, Sabtu, 22 November 2025. Foto : Fikri/ikn.

IKNews, MANADO — Sabtu pagi di bantaran Sungai Kairagi terasa berbeda. Deru air sungai bercampur dengan tepukan semangat para atlet dan komunitas pecinta arung jeram yang berkumpul mengikuti pelantikan Pengurus Federasi Arung Jeram Indonesia (FAJI) Sulawesi Utara periode 2025–2029. Di tengah suasana hangat dan jauh dari kesan seremonial, Wakil Wali Kota Manado, dr. Richard Sualang, memimpin langsung prosesi pelantikan tersebut, Sabtu (22/11/2025).

Pantauan IkNews Manado di lokasi menunjukkan acara berlangsung sederhana namun penuh energi. Para atlet yang hadir bahkan sempat memperagakan teknik dasar arung jeram sebelum pelantikan dimulai, seolah menunjukkan kesiapan Sulut untuk kembali bicara banyak di ajang nasional.

Dalam sambutannya, Sualang menekankan bahwa pelantikan ini bukan sekadar agenda administratif. Ia menyebutnya sebagai momentum penyegaran organisasi dan titik berangkat baru bagi pembinaan prestasi olahraga air yang menantang adrenalin ini.

“Kita tidak hanya ingin hadir dalam kompetisi. Kita ingin berdiri di podium, mengibarkan bendera, dan membawa pulang medali,” ujarnya dengan nada tegas.

Ia juga memberikan apresiasi kepada para pelatih, senior, dan atlet yang selama ini menjaga konsistensi pembinaan arung jeram. Menurutnya, kolaborasi pengurus baru dengan pemerintah, komunitas, serta PB FAJI akan menjadi kunci penting mendorong Sulut menuju prestasi lebih tinggi.

“Kerja sinergis itu wajib. Kalau semua bergerak, bukan tidak mungkin Sulut akan diperhitungkan di level nasional bahkan internasional,” tambah Sualang.

Dari sisi peserta, tampak hadir Ketua Harian PB FAJI, Dr. Ir. Amalia Yunita, MM, Korwil Sulut Bob Sumokep, perwakilan Basarnas Sulut Nuriadin Gumeleng, serta pengurus FAJI kabupaten/kota. Kehadiran mereka menambah bobot pelantikan sekaligus memperlihatkan dukungan penuh terhadap langkah organisasi lima tahun ke depan.
Sebelum menutup acara, Sualang kembali menegaskan komitmennya.

“Mari bekerja, mari berprestasi. Jadikan arung jeram sebagai kebanggaan Sulawesi Utara,” katanya disambut tepuk tangan para peserta.* (Mg01)

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.