IKNnews Sulut – Bitung, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bitung menggelar debat perdana secara terbuka , kepada pasangan calon Walikota dan calon Wakil Walikota Bitung, Minggu, (06/10/2024).
Kegiatan debat terbuka antara Paslon dilaksanakan di Grand Kawanua Convention Center Manado.
Kegiatan debat tersebut dibuka langsung oleh Ketua KPU Bitung, Deslie Sumampouw dengan tema UMKM, Pemberdayaan perempuan dan anak, dan BPJS ketenagakerjaan.
Dalam kesempatan itu Ketua KPU Bitung berharap agar kegiatan debat terbuka perdana ini, dapat dimanfaatkan dengan baik oleh kedua pasangan calon, dengan aman dan damai agar supaya masyarakat bisa mendapatkan manfaatnya.
Dalam debat terbuka Pasangan calon nomor urut 1 Geraldi – Erwin menggunakan seragam merah dan kuning, sementara pasangan calon nomor urut 2 Hengky – Randito menggunakan seragam berwarna biru mudah.
Dalam debat terbuka kedua pasangan calon saling menyampaikan Visi dan Misi serta program kerja, dihadapan pendukung kedua pasangan calon saling memberikan pertanyaan dan tanggapan sesuai yang disampaikan oleh moderator.
Kegiatan debat terbuka berjalan aman dan damai, Selanjutnya rangkain debat ke dua akan dilanjutkan lagi pada, 22 Oktober 2024 dan debat ke tiga pada 8 November 2024. (Cax)