Beranda Kabupaten Nganjuk Bupati Ngajuk Pimpin Aksi Bersih-Bersih Massal, Peringati Hari Jadi Nganjuk ke-1.088 Tahun

Bupati Ngajuk Pimpin Aksi Bersih-Bersih Massal, Peringati Hari Jadi Nganjuk ke-1.088 Tahun

65
0

IKNews, NGANJUK– Peringatan Hari Jadi Nganjuk ke-1.088, Minggu (13/4/2025), dirayakan dengan cara unik dan inspiratif: kerja bakti massal yang melibatkan seluruh lapisan masyarakat!

Dipimpin langsung oleh Bupati Marhaen Djumadi sejak pukul 06.00 WIB, aksi bersih-bersih digelar serentak di tiga titik: Desa Gejagan, Desa Paron, dan Desa Kedungdowo.

Warga dari RT, desa, OPD hingga pelajar turut ambil bagian dalam kegiatan ini.

“Ini hari rayanya masyarakat Nganjuk. Saya pun ikut turun membersihkan lingkungan,” ujar Marhaen, yang juga membagikan bantuan sosial dan menanam pohon produktif.

Di tempat terpisah, Wakil Bupati Mas Handy turut memimpin aksi serupa di Desa Bungur, sekaligus menyerahkan sembako bagi lansia.

Kerja bakti ini bukan sekadar soal sampah—tapi simbol kekompakan dan kepedulian sosial. Pemerintah berharap semangat gotong royong ini terus hidup jadi budaya Nganjuk.

(Romawatik)