Beranda Kabupaten Kendal Pelantikan dan Halal Bihalal Pengurus PPDI Periode 2025-2030 Kecamatan Kaliwungu Berlangsung Khidmat

Pelantikan dan Halal Bihalal Pengurus PPDI Periode 2025-2030 Kecamatan Kaliwungu Berlangsung Khidmat

74
0
Gambar: Pelantikan dan Halal Bihalal Pengurus PPDI Periode 2025-2030 Kecamatan Kaliwungu Berlangsung Khidmat, (17/4/2025).

IKNews, KENDAL – Pelantikan sekaligus Halal Bihalal Pengurus Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kecamatan Kaliwungu periode 2025–2030 berlangsung khidmat di Aula Balai Desa Nolokerto, Kamis (17/04/2025).

Acara ini dihadiri oleh Ketua PPDI Kabupaten Kendal beserta jajarannya, Ketua PPDI Kecamatan Kaliwungu terpilih, Camat Kaliwungu, para kepala desa, perangkat desa, pendamping desa, serta tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Ketua PPDI Kecamatan Kaliwungu terpilih, Sutrisno, menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi antarperangkat desa serta momen penting untuk memulai kerja kepengurusan baru. Ia berharap, ke depan seluruh pengurus PPDI dapat bersinergi dan memberikan kontribusi positif dalam pembangunan desa di Kecamatan Kaliwungu.

“Halal bihalal ini rutin digelar setiap tahun, dan bertepatan dengan pelantikan pengurus baru yang telah dipilih sejak Februari lalu. Kami akan mengemban amanah ini selama lima tahun kedepan,” ungkap Sutrisno.

Ia juga menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan mensukseskan acara pelantikan tersebut. Menurutnya, ini adalah pertama kalinya pelantikan PPDI diselenggarakan di Kecamatan Kaliwungu, yang menjadi tonggak sejarah baru bagi organisasi perangkat desa di wilayah tersebut.

“Kami tekankan pentingnya kerja sama dan keseimbangan dalam menjalankan roda organisasi. Di satu sisi kita menuntut perbaikan kesejahteraan, di sisi lain kita juga harus meningkatkan profesionalisme dan pelayanan kepada masyarakat. Hak kita perjuangkan, kewajiban kita jalankan,” tegas Sutrisno.

Ia pun berharap seluruh perangkat desa di Kecamatan Kaliwungu tetap solid, kompak, dan bertanggung jawab dalam menjalankan tugas. Sutrisno berjanji akan memperjuangkan hak-hak perangkat desa demi kesejahteraan bersama, dan berkomitmen untuk menjalankan tugas dengan baik dan amanah.

“Kedepan, kami juga akan melibatkan tokoh-tokoh masyarakat dalam kegiatan PPDI agar acara semacam ini semakin meriah, kompak, dan berdampak luas bagi kemajuan desa,” pungkasnya.*

Peliput: Isti