Beranda Kab. Tapanuli Selatan Wabup Tapsel Hadiri Pertandingan Final Sipirok Cup

Wabup Tapsel Hadiri Pertandingan Final Sipirok Cup

122
0
Final kompetisi sepakbola Sipirok Cup I Lapangan Sahala Muda Pakpahan desa Pahae Aek Sagala Kecamatan Sipirok, Minggu (28 April 2024).

IKNews, TAPSEL – Final kompetisi sepakbola Sipirok Cup I Lapangan Sahala Muda Pakpahan desa Pahae Aek Sagala Kecamatan Sipirok, Minggu (28 April 2024). Dengan jumlah kesebelasan 28 Team dari kec Sipirok arse Angkola timur dan Angkola Selatan.

Final antara Kesebelasan Sahata FC dan Padang Bujur FC, dihadiri sekitar 3 ribu penonton.

Hadir dalam acara pertandingan tersebut Rasyid Assaf Dongoran, M.Si. Wakil Bupati Tapanuli Selatan, Kapolsek Sipirok, Danramil Sipirok, Perwakilan Usaha Karya Serasi Sipirok, Bangun Siregar tokoh masyarakat sekaligus penasehat dari kegiatan ini.

Bangun Siregar dalam sambutannya menyampaikan agar kita selalu menjaga keamanan saat bertanding dan menjunjung sportifitas yang tinggi,  tidak lupa  mengucapkan terimakasih kepada sponsor yg telah membantu sehingga terlaksana kegiatan ini.

Wakil Bupati Tapanuli Selatan dalam kata sambutannya menyampaikan agar semua pihak baik pemerintah, swasta dan masyarakat agar mendukung segala bentuk usaha dalam mengembangkan olahraga di Tapanuli Selatan. Memasyarakatkan Olahraga dan Mengolahragakan Masyarakat.

Selalu menjunjung sportifitas dalam bertanding , tingkatkan kemampuan dan keahlian.

Kedepannya Pemerintah Kabupaten Tapanuli Selatan akan selalu mendukung kegiatan segala bidang olahraga karena hal tersebut bertujuan untuk membentuk generasi yang sehat dan cerdas dan sejahtera.

Pertandingan cukup seru, sampai akhir babak kedua. Namun di menit ke 35 terjadi pelanggaran yg dilakukan pemain Padang Bujur FC di kotak 16  yang mengakibatkan tendangan bebas. Dgn jarak yg sangat dekat sekali didepan gawang berkisar 15 meter, dapat dimanfaatkan Jambrong pemain pengganti dari Sahata FC Skors 1-0

Di menit ke 40 lagi-lagi terjadi kemelut di depan gawang Padang Bujur FC, hal ini dimanfaatkan oleh pemain nomor punggung 19 dari Sahata FC, dengan tendangan yang cukup keras melesat di sebelah kiri penjara gawang.
Akhirnya pertandingan ini berakhir dengan skors 2-0 utk kemenangan Sahata FC.

Wakil Bupati Tapanuli Selatan Rasyid Assaf Dongoran, M.Si diakhir acara memberikan hadiah pertandingan kepada para juara. Untuk juara pertama mendapat hadiah tropi sertifikat dan uang pembinaan sebesar 10 jt rupiah. Wakil Bupati Tapanuli Selatan sangat antusias menyaksikan acara sampai selesai. Dan tidak lupa memberikan arahan bahwa kalah menang dalam pertandingan adalah hal yang biasa, terus jalin kehangatan dan kebersamaan dan tetap selalu berolahraga. Kepada panitia beliau memberikan apresiasi yang tinggi atas penyelenggaraan pertandingan yang luar biasa dan semoga kedepannya akan lebih baik pungkas Rasyid.(Mora)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini