Beranda Hukum & Kriminal Polres Touna Berhasil Sita Puluhan Paket Shabu, Dua Terduga Pengedar Ditangkap

Polres Touna Berhasil Sita Puluhan Paket Shabu, Dua Terduga Pengedar Ditangkap

19
0
Gambar: Polres Touna Berhasil Sita Puluhan Paket Shabu, Dua Terduga Pengedar Ditangkap, (1/3/2025).

IKNews, TOUNA – Polres Tojo Una-Una terus berkomitmen untuk memberantas peredaran narkoba di wilayahnya. Buktinya, Satuan Reserse Narkoba (Sat Resnarkoba) berhasil mengungkap kasus penyalahgunaan narkotika jenis sabu dan menangkap dua terduga pengedar pada Sabtu dini hari (01/03/2025).

Penangkapan ini dilakukan di salah satu penginapan di Kelurahan Uentanaga Atas, Kecamatan Ratolindo, Kabupaten Tojo Una Una. Kasat Resnarkoba Iptu Rizal Poli’i, S.H. menjelaskan bahwa penangkapan ini berawal dari informasi masyarakat yang disampaikan kepada pihaknya.

“Atas informasi tersebut, anggota kami langsung melakukan penyelidikan dan penggeledahan. Dari hasil penggeledahan ditemukan puluhan paket shabu siap jual yang disimpan di dalam kloset kamar nomor 006,” ujar Iptu Rizal.

Selain barang bukti sabu, dua orang yang berada di dalam kamar tersebut, yaitu IRB dan WAN, juga diamankan. Keduanya kini tengah menjalani pemeriksaan intensif di Mako Polres Tojo Una Una.

Iptu Rizal menambahkan bahwa Polres Tojo Una Una juga akan melakukan pengembangan jaringan untuk mengungkap kasus ini secara menyeluruh. “Kami juga akan melakukan analisa IT, memeriksa saksi-saksi, dan tersangka serta melakukan gelar perkara,” tegasnya.

Polres Tojo Una-Una juga menekankan pentingnya kolaborasi dengan masyarakat dalam memberantas narkoba. “Penangkapan ini berhasil berkat informasi dari masyarakat. Kami mengajak masyarakat untuk bersama-sama memberantas narkoba dan menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif,” ujar Iptu Rizal.*

Peliput: Budi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini