IKNews, BATANG – Kepolisian Resor (Polres) Batang menggelar latihan Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) dalam rangka persiapan menghadapi Pilkada Serentak 2024. Latihan yang diselenggarakan di Jalan Veteran Batang, Kamis (22/8/2024), melibatkan seluruh jajaran Polres Batang, anggota TNI, Satpol PP, Linmas dan elemen masyarakat.
Kapolres Batang AKBP Nur Cahyo Ari Presetyo menekankan pentingnya latihan pengamanan ini sebagai bagian dari persiapan pelaksanaan Pilkada mendatang. Menurutnya, latihan ini memberikan kesempatan bagi seluruh aparat keamanan dan masyarakat untuk mempersiapkan diri menghadapi potensi gangguan keamanan selama proses Pilkada.
“Latihan pengamanan seperti ini sangat penting, mengingat tahun ini adalah Pilkada Serentak pertama yang melibatkan seluruh daerah di Indonesia. Kekuatan operasional komando di tingkat Polres, TNI, dan seluruh elemen masyarakat harus mampu berdiri sendiri, tidak hanya mengandalkan Bantuan Kendali Operasi (BKO) dari pusat,” ujar AKBP Nur Cahyo.
Dalam latihan Sispamkota kali ini, salah satu skenario yang disimulasikan adalah pengamanan Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Batang. Simulasi ini melibatkan berbagai skenario, mulai dari penanganan massa yang melakukan aksi unjuk rasa hingga evakuasi dan pengamanan dokumen penting.
AKBP Nur Cahyo berharap latihan ini dapat memperkuat kemampuan seluruh personel dalam mengantisipasi dan menangani berbagai situasi yang mungkin terjadi selama proses Pilkada. “Saya berharap, kita semua bersatu padu, semakin semangat menyambut pesta demokrasi ini, dan tentunya, pengamanan di Kabupaten Batang dapat berjalan dengan lancar,” katanya.
Latihan Sispamkota ini merupakan bagian dari rangkaian persiapan Polres Batang dalam menghadapi Pilkada Serentak 2024. Sebelumnya, Polres Batang juga telah melakukan berbagai persiapan lainnya, termasuk pemetaan daerah rawan konflik dan peningkatan patroli di wilayah-wilayah yang dianggap memiliki potensi kerawanan.
Kapolres Batang berharap, dengan persiapan yang matang ini, pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Batang dapat berjalan dengan aman, tertib, dan lancar.
“Kita semua berharap, Pilkada Serentak 2024 ini dapat berjalan dengan aman dan damai. Semoga Kabupaten Batang dapat terus maju dan berkembang dengan pemimpin yang terpilih secara demokratis dan adil,” pungkasnya.*
Peliput: Agung