Kapolres Kotamobagu Pimpin Apel Operasi Zebra Samrat 2025, Fokus Tekan Pelanggaran dan Antisipasi Nataru

oleh -8 Dilihat
oleh
Kapolres Kotamobagu AKBP Irwanto memimpin apel pasukan Operasi Zebra Samrat 2025 di Mapolres Kotamobagu, Senin, 17 November 2025, sebagai langkah awal pengamanan lalu lintas menjelang Nataru. (Foto: Humas polres Ktg)

IKNews, Kotamobagu – Kapolres Kotamobagu AKBP Irwanto, SIK., MH., memimpin apel pasukan Operasi Kepolisian ‘Zebra Samrat 2025’ di lapangan apel Mapolres Kotamobagu pada Senin, 17 November 2025. Operasi ini digelar serentak di seluruh Indonesia, mulai tingkat Polda hingga Polres, dan berlangsung selama 14 hari, terhitung 17 hingga 30 November 2025.

Dengan mengusung tema ‘Terwujudnya Kamseltibcar Lalu yang aman, nyaman dan selamat menjelang pelaksanaan Operasi Lilin Samrat 2025’, Operasi Zebra tahun ini menitikberatkan pada upaya meningkatkan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas) sekaligus mengantisipasi lonjakan mobilitas masyarakat menjelang Natal 2025 dan Tahun Baru 2026.

Dalam amanatnya, Kapolres menegaskan bahwa operasi ini tidak hanya bertujuan menekan angka kecelakaan lalu lintas, tetapi juga menjaga stabilitas situasi menjelang momentum libur besar nasional.

“Sebanyak 36 personel Polres Kotamobagu dan 60 personel gabungan eksternal dari Satpol PP, Dishub, Jasa Raharja, dan POM TNI dilibatkan dalam operasi ini,” ujar AKBP Irwanto.

Kapolres juga menyoroti penggunaan knalpot brong yang kerap menimbulkan keresahan masyarakat. Ia memastikan bahwa pelanggaran tersebut masuk dalam sasaran prioritas penindakan.

“Bagi masyarakat yang menggunakan knalpot brong, kami tegaskan akan dilakukan penindakan,” tegasnya.

Operasi Zebra Samrat 2025 diharapkan mampu menciptakan kondisi lalu lintas yang lebih tertib, aman, dan nyaman, sekaligus meminimalisir potensi gangguan menjelang pelaksanaan Operasi Lilin Samrat dalam rangka pengamanan Natal dan Tahun Baru. (Mg01)

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.