Beranda Daerah Pemdes Lansot Timur Realisasikan DD melalui Pembangunan Jalan Usaha Tani Soroop

Pemdes Lansot Timur Realisasikan DD melalui Pembangunan Jalan Usaha Tani Soroop

962
0

IKNews,Minsel – Pemerintah Desa (Pemdes) Lansot Timur Kecamatan Tareran Kabupaten Minahasa Selatan – Sulawesi Utara. Realisasikan Dana Desa (DD) Tahun Anggaran 2024 melalui Bidang Kegiatan Pembangunan Desa, yaitu Peningkatan Jalan Usaha Tani Soroop yang berlokasi di jaga 5, sebagaimana tertata dalam Anggaran Pendapatan Belanja Desa (APBDes) Tahun Anggaran 2024.

Pemdes Lansot Timur pimpinan Pj.Hukum Tua Victor C.A. Sumakul,S.Pd ketika di temui mengatakan, Pembangunan Peningkatan Jalan Usaha Tani Soroop ini, merupakan pertanggungjawaban Pemerintah dalam Pengelolaan Dana Desa sesuai peraturan dan perundangan yang berlaku, secara transparan dan akuntabel.

Pemdes berharap, dengan di realisasikan kegiatan ini, dapat tercapai pertumbuhan pembangunan di desa dan peningkatan ekonomi masyarakat, mewujudkan Desa Lansot Timur bahkan Minahasa Selatan Maju,berkeperibadian dan sejahtera. Tutup Sumakul. (A’Lan)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini