Beranda Daerah Kotamobagu Wali Kota Weny Gaib Lepas Pawai Takbir Keliling Sambut Idul Fitri 1446...

Wali Kota Weny Gaib Lepas Pawai Takbir Keliling Sambut Idul Fitri 1446 H

22
0
Wali Kota Weny Gaib Lepas Pawai Takbir Keliling Sambut Idul Fitri 1446 H.(Ist)

IKNews, Kotamobagu – Wali Kota Kotamobagu, Weny Gaib, bersama Wakil Wali Kota Rendy Virgiawan Mangkat secara resmi melepas pawai takbir keliling dalam rangka menyambut Idul Fitri 1446 Hijriah, Minggu (30/3/2025), di alun-alun Boki Hontinimbang.

Pawai yang diikuti berbagai elemen masyarakat ini berlangsung meriah dan khidmat, dengan peserta mengumandangkan takbir dan shalawat sepanjang rute yang ditentukan.

“Idul Fitri bukan sekadar perayaan, tapi juga momentum untuk introspeksi dan mempererat silaturahmi. Saya mengucapkan Selamat Idul Fitri 1446 Hijriah, mohon maaf lahir dan batin,” ujar Wali Kota.

Kegiatan ditutup dengan takbir bersama di rumah dinas Wali Kota dan turut dihadiri jajaran Forkopimda, TP-PKK, tokoh masyarakat, camat, lurah, serta sangadi se-Kotamobagu.***