
IKNews, KOTAMOBAGU – Kepolisian Resor (Polres) Kotamobagu menggelar acara buka puasa bersama insan pers di Caffe Mbak You, Kamis (6/3/2025). Momentum ini dimanfaatkan untuk memperkuat sinergi antara kepolisian dan media guna memastikan transparansi, akuntabilitas, serta independensi pemberitaan dalam ranah demokrasi.
Kapolres Kotamobagu, AKBP Irwanto, SIK, MH, dalam sambutannya menegaskan bahwa hubungan yang baik antara kepolisian dan jurnalis sangat krusial dalam membangun kepercayaan publik terhadap institusi penegak hukum.
“Kami membutuhkan media sebagai mitra strategis dalam menciptakan pemberitaan yang edukatif, membangun, serta berimbang. Pers bukan sekadar penyampai informasi, tetapi juga kontrol sosial yang membantu kami dalam menjalankan tugas dengan lebih baik,” tegas Kapolres.
Ia juga mengapresiasi peran jurnalis yang selama ini aktif dalam menyebarluaskan informasi mengenai kinerja Polres Kotamobagu. Menurutnya, keterbukaan informasi kepada masyarakat adalah salah satu pilar utama dalam menciptakan situasi keamanan yang kondusif.
“Media memiliki kekuatan besar dalam membentuk persepsi publik. Oleh karena itu, kami berkomitmen untuk terus mempererat kemitraan ini agar masyarakat mendapatkan informasi yang transparan dan bertanggung jawab,” tambahnya.
Selain mempererat silaturahmi, acara buka puasa bersama ini juga diisi dengan ceramah singkat oleh Da’i Polri, Ustaz Herdi Mamonto, yang menekankan pentingnya kejujuran, etika, dan integritas dalam kehidupan bermasyarakat, termasuk dalam ranah pemerintahan dan penegakan hukum.
Turut hadir dalam acara ini, Kasat Reskrim Polres Kotamobagu, AKP Agus Sumandik, Kasat Lantas Polres Kotamobagu, AKP Bayu Damara Hadi Putra, S.Tr.K, S.I.K, Dandim 1303 Bolaang Mongondow, Letkol Inf Fahmil Harris SIP, Wakapolres Kotamobagu, Kompol Romel Pontoh SIP MAP, Kabag Ops Polres Kotamobagu, Kompol Jendri Sermanus Lewan, SE, serta jajaran anggota kepolisian lainnya.
Kegiatan ini menegaskan bahwa sinergi antara kepolisian dan media bukan sekadar formalitas, tetapi merupakan langkah nyata dalam memastikan keterbukaan informasi serta membangun komunikasi yang lebih efektif demi kepentingan publik yang lebih luas.***