IKNews, Kotaamobagu – Penjabat Wali Kota Kotamobagu, Abdullah Mokoginta, S.H., M.Si., memimpin Rapat Koordinasi Forkopimda. Senin, 26 Agustus 2024, di D Sabuah Café, Kelurahan Motoboi Kecil. Fokus rapat adalah persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 dan strategi pengendalian inflasi di Kotamobagu.
Abdullah Mokoginta menegaskan, Pilkada 2024 merupakan tonggak penting bagi Kotamobagu. Kami akan memastikan proses ini berjalan dengan transparan, adil, dan aman. Selain itu, pengendalian inflasi menjadi prioritas utama untuk menjaga stabilitas ekonomi daerah, sehingga masyarakat dapat merasakan dampak positifnya. “Kami akan bekerja sama dengan semua pihak terkait untuk mencapai tujuan ini.”ungkapnya.
Rapat tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Dandim 1303 Bolaang Mongondow, Kapolres Kotamobagu AKBP Irwanto, Kepala Kejaksaan Negeri Elwin Agustian Khahar, Ketua Pengadilan Negeri Jifly Z. Adam, Ketua KPU Mishart A. Manoppo, Ketua Bawaslu Yunita Mokodompit, dan pimpinan OPD Pemerintah Daerah Kotamobagu.
Reporter: Gie