Beranda Daerah Kotamobagu Kemeriahan Pertandingan Sepak Bola Persahabatan: Pj Wali Kota Kotamobagu Cetak Gol Spektakuler

Kemeriahan Pertandingan Sepak Bola Persahabatan: Pj Wali Kota Kotamobagu Cetak Gol Spektakuler

80
0
Asripan Nani Cetak Goal dalam laga persahabatan antara Tim Sepak Bola Pemkot Kotamobagu dan Tim Sepak Bola Pemkab Bolmut. (Diskominfo Ktg)

IKNews, Kotamobagu – Pj Wali Kota Kotamobagu, Dr. Drs. Hi. Asripan Nani, M.Si, mencetak gol spektakuler dalam pertandingan persahabatan antara Tim Sepak Bola Pemkot Kotamobagu dan Tim Sepak Bola Pemkab Bolmut.Kamis (28/12/2023), di Lapangan Kembar, Boroko, Kabupaten Bolaang Mongondow Utara.

Dalam laga yang berlangsung penuh keakraban, kedua tim menampilkan permainan berkualitas, menciptakan suasana yang memikat para penonton.

Pertandingan yang menjadi bagian dari kunjungan kerja Pemkot Kotamobagu ke Pemkab Bolmut ini dihadiri oleh sejumlah pimpinan OPD dilingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu.

Meskipun pertandingan berjalan alot sejak awal babak pertama, kegembiraan penonton semakin memuncak ketika Pj. Wali Kota Kotamobagu, Dr. Drs. Hi. Asripan Nani, M.Si, mencetak gol penyeimbang pada menit ke-24, membuat skor menjadi 1-1 hingga akhir babak pertama.

Babak kedua tak kalah seru, dengan pergantian beberapa pemain di kedua tim. Kepala BPKD Sugiarto Yunus dari Tim Pemkot Kotamobagu berhasil merobek jala kiper lawan pada menit ke-20, membawa timnya unggul 2-1.

Namun, ketegangan tak berlangsung lama karena Tim Kesebelasan Pemkab Bolmut berhasil menyamakan skor pada menit ke-28 melalui gol Sofian Mokoginta, sehingga pertandingan berakhir dengan skor imbang 2-2.

Dengan gol spektakuler dari Pj. Wali Kota, pertandingan ini tidak hanya mempererat tali persahabatan antar daerah, tetapi juga menjadi sorotan dalam dunia sepak bola lokal.

 

Reporter: Gie

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini