IKNews, BOLTIM – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) resmi menjalin kemitraan strategis dengan PT. Bank SulutGo melalui penandatanganan kesepakatan bersama tentang penyediaan layanan perbankan bagi pemerintah daerah.
Prosesi penandatanganan berlangsung di Ruang Kerja Bupati Boltim, Senin (21/4/2025), disaksikan oleh jajaran manajemen Bank SulutGo dan pejabat terkait di lingkungan Pemkab Boltim.
Penandatanganan dilakukan langsung oleh Bupati Boltim, Oskar Manoppo, S.E., M.M., bersama pimpinan Bank SulutGo sebagai bentuk komitmen memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dan lembaga keuangan daerah.
Kesepakatan ini meliputi berbagai layanan strategis, mulai dari pengelolaan kas daerah, pembayaran gaji ASN, hingga pemanfaatan platform digital untuk optimalisasi transaksi keuangan pemerintah.
Dalam sambutannya, Bupati Oskar Manoppo menegaskan pentingnya transformasi digital dalam pengelolaan keuangan daerah. Ia menilai kerja sama ini bukan sekadar bentuk kemitraan administratif, melainkan langkah taktis untuk menghadirkan tata kelola keuangan yang modern, transparan, dan akuntabel.
“Penandatanganan kesepakatan ini merupakan upaya nyata untuk memperkuat sistem keuangan daerah yang adaptif terhadap perkembangan teknologi, serta mampu meningkatkan efisiensi pelayanan publik,” ujar Bupati Oskar.
Sementara itu, Kepala Cabang Bank SulutGo Tutuyan, Aswin Paputungan, menyampaikan apresiasi atas kepercayaan yang diberikan Pemkab Boltim. Ia menegaskan komitmen pihaknya dalam mendukung seluruh kebutuhan layanan keuangan pemerintah daerah.
“Bank SulutGo akan terus berinovasi dan menyesuaikan layanan berbasis teknologi demi menunjang tata kelola keuangan daerah yang lebih efektif,” kata Aswin.
Hadir dalam kegiatan ini antara lain Kabid Perbendaharaan Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Boltim, Fajar Wanto, S.Si., Pemimpin Divisi Pemasaran Dana BSG Junikesumawati Paputungan, Pemimpin Departemen Dana Institusi BSG Jeanette Rampi, serta jajaran manajemen Bank SulutGo lainnya.
Melalui kemitraan ini, diharapkan Pemkab Boltim dapat semakin memperkuat kapasitas fiskalnya dalam mendukung program pembangunan.*
Peliput: Muklas