
IKNews, BOLTIM – Wakil Bupati Bolaang Mongondow Timur, Argo V. Sumaiku, memimpin apel pagi pada Senin, 28 Juli 2025, di halaman Kantor Bupati. Apel tersebut dihadiri oleh Penjabat Sekretaris Daerah, Moh. Iksan Pangalima, para pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD), serta jajaran aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur.
Dalam amanatnya, Wakil Bupati menekankan pentingnya disiplin kehadiran dan semangat kerja sebagai fondasi utama dalam membangun daerah.
Wakil Bupati secara khusus menyoroti tingkat kehadiran ASN dalam apel serta mengajak seluruh pegawai untuk merefleksikan kembali komitmen dalam menjalankan tugas.
“Bupati dan saya akan kembali menguji, siapa di antara kita yang benar-benar sungguh-sungguh bekerja. Ini bukan hanya soal hadir, tapi juga soal dedikasi dan integritas,” ujarnya.
Sebagai bentuk keseriusan terhadap pembenahan kedisiplinan, Wakil Bupati turut melakukan pengecekan langsung pada masing-masing OPD guna memastikan kehadiran para pegawai dalam apel.
Ia juga menekankan perlunya keluar dari zona nyaman dan mengedepankan semangat kerja keras demi kemajuan bersama.
“Torang harus berbuat yang terbaik untuk Boltim. Jangan terlena. Sudah saatnya kita bergerak lebih giat, lebih tulus, dan lebih bertanggung jawab,” tegasnya.
Di kesempatan yang sama, mewakili Bupati Oskar Manoppo, Wakil Bupati turut menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh ASN atas keterlibatan mereka dalam menyukseskan gelaran Kabela Fest 2025.
“Dengan segala keterbatasan anggaran, kita tetap mampu menyelenggarakan perayaan dengan meriah. Itu semua tidak lepas dari kontribusi dan loyalitas saudara-saudara. Terima kasih atas kerja kerasnya,” tutupnya.*
Peliput: Muklas