Sulut – Bawaslu Sulut meresmikan ruangan media center menjelang Pilkada tahun 2020 yang turut dihadiri oleh Komisioner Bawaslu RI Fritz Edward Siregar, Jumat (21/08/2020).
“Hari ini kami meresmikan media center, call center, sms gate away dan sangat mengapresiasi kinerja dari teman- teman Bawaslu Sulut yang telah menciptakan media center yang sebagus ini,” ujar Siregar.
Sementara itu Ketua Bawaslu Sulut Herwyn Malonda berharap dengan peran aktif media dalam penyampaian informasi dapat membantu dalam meminimalisir pelanggaran dalam pelaksanaan pilkada yang bermartabat ini.
“Di masa pandemi seperti saat ini kita berharap pelaksanaan Pilkada bisa berlangsung secara sehat,” ujar Malonda.
Selain itu, penerapan protokol kesehatan yang harus diterapkan serta melibatkan publik untuk terlibat dalam pengawasan yang partisipatif.
“Bantuan teman-teman media terkait dua hal yakni penyampaian informasi dan pencegahan pelanggaran terkait data pengawasan, termasuk data pelanggaran yang sudah diselesaikan,” pungkas Malonda.