
IKNews, Kotamobagu – Lima pejabat definitif Pemerintah Kota Kotamobagu resmi digantikan oleh Pelaksana Harian (PLH) menyusul keberangkatan mereka untuk menunaikan ibadah haji.
Penunjukan PLH dilakukan Wakil Wali Kota Kotamobagu, Rendy Virgiawan Mangkat, S.H., M.H., melalui penyerahan Surat Keputusan (SK), Rabu (21/5), di ruang kerjanya.
“Kekosongan sementara ini harus segera diisi agar pelayanan dan program pemerintah tetap berjalan lancar,” tegas Rendy.
Pejabat yang ditunjuk antara lain:
Adnan, S.Sos., M.Si – PLH Sekda
Moch. Agung Adati, S.T., M.Si – PLH Asisten Pemerintahan dan Kesra
Claudy Nusi Mokodongan, S.T., M.Si – PLH Kadis Perumahan dan Permukiman
Hendri Dunand Kolopita, S.T., M.E – PLH Kepala BPKD
Sofyan Abdjul, S.E – PLH Lurah Molinow
Langkah ini menunjukkan komitmen Pemkot menjaga kelancaran roda pemerintahan selama musim haji.***