
IKNews, LABUHANBATU – Ratusan masyarakat menghadiri acara buka puasa bersama yang digelar di halaman Masjid Jamiatul Ikhwan Desa Tanjung Harapan, Kecamatan Pangkatan. Senin (17/03) malam. Acara ini dihadiri Wakil Bupati Labuhanbatu H. Jamri, ST, dan Ketua Tim Penggerak PKK Ny. Wan Jumasari Dewi Jamri.
Kegiatan tersebut sekaligus memperingati Malam Nuzulul Qur’an 1446H yang menghadirkan nuansa kebersamaan dan mempererat tali silaturrahmi antara masyarakat dengan para pemimpin daerah.
Peringatan Malam Nuzulul Qur’an diawali dengan pembacaan Ayat Suci Al-Quran, penyerahan simbolis 150 paket sembako yang diberikan kepada Anak Yatim dan Kaum Dhuafa. Sebelumnya, kegiatan diawali dengan buka puasa bersama dilanjutkan Salat Maghrib berjamaah, Santap Malam dan dilanjutkan dengan Salat Isya Berjamaah dan Salat Tarawih.
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati H. Jamri dalam sambutannya menyampaikan peringatan Nuzulul Qur’an tidak hanya mengingatkan kita untuk mendekatkan diri dan memperkuat iman kepada Allah SWT, dengan terus meningkatkan amalan ibadah, tetapi juga pengingat, agar kita mengamalkan nilai- nilai Al Quran dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
“Mudah-mudahan melalui momentum ini, kita semua mendapatkan barokah dan pahala dari Allah SWT”, tutur Wabup H. Jamri.
Wabup menyampaikan, pengajuan pembangunan jembatan yang menghubungkan Desa Tanjung Harapan dengan Desa Kampung Padang merupakan hajat dan niat kami bersama dari awal. “Mudah-mudahan nantinya dibawah kepemimpinan kami, pembangunan jembatan tersebut dapat terwujud dan terealisasi”, ucap Wabup.
Wabup H. Jamri juga menyampaikan rasa syukur dan ucapan terimakasih kepada masyarakat Desa Tanjung Harapan yang telah bersama-sama mendukung dan berjuang di Pilkada kemarin.
Lebih lanjut, H. Jamri menyampaikan akan memprioritaskan kebutuhan daripada Desa Tanjung Harapan dan Kecamatan Pangkatan. Baik itu di bidang infrastruktur, pendidikan dan kesehatan.
Menutup sambutannya, Wabup H. Jamri memohon doa dan dukungan dari masyarakat, agar nantinya permohonan-permohonan yang diajukan dapat diwujudkan oleh Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Provinsi Sumatera Utara.
Hal senada juga disampaikan oleh Kepala Desa Tanjung Harapan Rustam Efendi Ritonga. Ia mengatakan bahwa yang menjadi impian dari Masyarakat Desa Tanjung Harapan yakni pembangunan jembatan yang menghubungkan dari Desa Tanjung Harapan menuju Desa Kampung Padang.
Rustam Efendi menjelaskan, bahwa untuk pembangunan jembatan telah ada hibah lahannya. “Begitu juga untuk pembangunan SMK, masyarakat telah menyediakan lahan kosong. Namun untuk saat ini lahan tersebut digunakan untuk ketahanan pangan masyarakat desa”, jelasnya.
Peringatan Malam Nuzulul Qur’an pemerintah Desa Tanjung Harapan diisi dengan tausiyah oleh ustadz H. Ahmad Azhar Siregar.
Turut Hadir, Asisten I Setdakab Drs. H. Sarimpunan Ritonga, Asisten II Ikramsyah, Kepala Dinas PMD Abdi Jaya Pohan, Plt. Kepala Bappeda Nelson, unsur Forkopimcam, TP PKK Desa Tanjung Harapan, para perangkat desa, dan tamu undangan lainnya, serta masyarakat. (Heri)