Beranda Wakil Rakyat DPRD Kotamobagu Ketua DPRD Kotamobagu Adrianus Mokoginta Serap Aspirasi Warga di Dapil Timur

Ketua DPRD Kotamobagu Adrianus Mokoginta Serap Aspirasi Warga di Dapil Timur

11
0
Adrianus Mokoginta Serap Aspirasi Warga di Dapil Timur.(Ist)

IKNews, Kotamobagu – Ketua DPRD Kotamobagu, Adrianus Mokoginta, memperkuat komunikasi politik dengan konstituennya melalui kegiatan reses yang digelar di kediamannya di Lorong Osion, Kelurahan Kotobangon. Kegiatan tersebut berlangsung meriah dengan dihadiri ratusan warga dari berbagai wilayah Dapil Kotamobagu Timur, termasuk Desa Kobo Besar, Kelurahan Motoboi Besar, Desa Kobo Kecil, Kelurahan Sinindian, dan Kelurahan Kotobangon.

Dalam reses ini, Adrianus yang juga menjabat sebagai Ketua DPC PDIP Kotamobagu menegaskan komitmennya untuk terus memperjuangkan aspirasi masyarakat. Kehadiran sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kotamobagu turut memperkuat diskusi mengenai arah pembangunan di daerah tersebut.

“Kegiatan ini adalah bentuk tanggung jawab kami dalam memastikan suara rakyat didengar dan diakomodir dalam kebijakan pemerintah. Kami ingin memastikan bahwa pembangunan yang direncanakan benar-benar menjawab kebutuhan masyarakat,” ujar Adrianus.

Sejumlah aspirasi yang disampaikan warga dalam reses ini berkaitan dengan infrastruktur, layanan kesehatan, dan pendidikan. Adrianus menegaskan bahwa semua masukan tersebut akan diperjuangkan dalam pembahasan kebijakan di DPRD.

Reses ini juga menjadi momentum bagi Adrianus untuk semakin memperkuat basis politiknya di Kotamobagu Timur. Dengan membangun komunikasi yang erat dengan masyarakat, ia berharap dapat menjaga kepercayaan warga sekaligus meningkatkan efektivitas peran legislatif dalam pembangunan daerah.

“Kami akan terus bekerja agar masyarakat merasakan manfaat nyata dari kebijakan yang diambil,” pungkasnya.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan hubungan antara pemerintah dan masyarakat semakin harmonis serta kebijakan yang dihasilkan benar-benar berpihak pada kepentingan rakyat. (***)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini