
IKNnews Bitung – Usai menerima sambutan yang begitu antusias dari ratusan warga serta jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) Kota Bitung, Hengky Honandar S,E dan Randito Maringka, Walikota dan Wakil Walikota terpilih periode 2025-2030 siap tancap gas.
Hal itu disampaikan Hengky-Randito usai melaksanakan Doa bersama di ruangan lobby kantor Walikota Bitung, Senin 03/03/2025.
Hengky Honandar dan Randito Maringka dalam sambutan singkatnya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat kota Bitung yang begitu antusias menyambut kedatangan mereka.
“Puji dan syukur dan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kepercayaan masyarakat kota Bitung, ini adalah amanah yang sangat besar bagi kami, kam berjanji akan bekerja dengan sebaik-baiknya dan setulus hati demi kemajuan dan kesejahteraan Kota Bitung,” sebut Hengky
Pada kesempatan itu juga, Hengky menyampaikan program unggulan Astacita 100 hari kerja kedepan yaitu, akan meningkatkan pendidikan bagi siswa dan siswi serta kesehatan dan kesejahteraan masyarakat kota Bitung. Tak hanya itu menurut Hengky biaya Operasional Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) juga harus di prioritaskan agar roda pemerintahan bisa berjalan teratur.
Namun dalam hal ini, Walikota dan Wakil Walikota juga menyadari bahwa, tidak ada keberhasilan tanpa dukungan serta kolaborasi dan harmonisasi dari seluruh elemen masyarakat Kota Bitung dalam bekerja bersama-sama untuk membangun Kota Bitung. Pungkas Hengky
(Cax)