IKNews, KUALA BETARA- Sebuah jembatan di RT 06 Kuala Beru,Desa Suak Labu ,Kecamatan Kuala Betara , Kabupaten Tanjung Jabung Barat,sebagian lantainya lepas las sehingga mengakibatkan lubang dan salah satu plat jembatan tersebut terjatuh ke sungai.
Mendapatkan Informasi dari warga,pihak Perusahaan Kelapa Sawit PT. FELDA INDO MULIA di Kuala Betara,langsung respon dan memerintahkan karyawannya untuk segera mengambil Plat besi yang terjatuh ke sungai itu dan segera dipasang kembali lantai jembatan tersebut,Selasa ( 4/2/2025).
Perbaikan dilakukan dengan memasang kembali plat lantai besi yang terjatuh ke sungai itu,dan kemudian dilakukan pengelasan.Sebelumnya,dalam proses pengangkatan plat besi yang terjatuh ke sungai turut di bantu oleh Ketua RT 06,Kadus dan beberapa warga setempat,”ujar salah satu karyawan PT tersebut yang namanya enggan disebutkan.
Menurutnya, ada beberapa titik plat jembatan ini yang mengalami lepas dari lasnya,dan satu plat besi itu jatuh ke sungai, sehingga warga melintasi dibuat waspada karena takut jika berkendara atau jalan kaki terperosok kedalam lubang.
“Hari ini kami melakukan perbaikan,yang mana jembatan ini kondisinya sudah sangat parah, yang belum ada tanda-tanda akan diperbaiki atau dibangun kembali oleh Pemda,namun dalam hal ini pihak PT. FELDA INDO MULIA hanya bisa memperbaiki semampunya saja,”Ungkapnya karyawan PT
Semoga saja dengan perbaikan yang telah kami lakukan ini dapat melancarkan aktivitas warga setempat RT 06 Kuala Baru Desa Suak Labu dan bermanfaat, serta membuat masyarakat umum nyaman untuk melintasi jembatan tersebut.
(M.Jun)