Beranda Wakil Rakyat DPRD Provinsi Sulut Fabian Kaloh: Seleksi KPID Sulut Segera Masuk Tahapan FPT

Fabian Kaloh: Seleksi KPID Sulut Segera Masuk Tahapan FPT

66
0

IKNews-SULUT– Komisi I DPRD Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) menggelar rapat internal terkait seleksi calon anggota Komisi Penyiaran Daerah (KPID) Sulut periode 2024-2027, di Ruang Ketua Komisi I DPRD Sulut, Senin (8/7/2024).

Ketua Komisi I Fabian Kaloh mengatakan, seleksi KPID Sulut akan segera masuk tahapan Fit and Proper Test (FPT).

“Jadi sebelum masuk tahapan ini, tim seleksi akan lebih dulu mengumumkan akumulasi nilai dari semua tes komptensi yang diikuti para calon, baik seleksi CAT, wawancara, hingga psikotes. Setelah itu akan masuk di tahapan FPT di Komisi I,” ujarnya.

Fabian menegaskan, saat ini Komisi I sedang menyiapkan semua persiapan di tahapan ini termasuk tempat FPT dan materi-materinya.

“Tapi kalau materi kita serahkan ke teman Komisi I masing-masing, dalam rapat tadi dengan cara dan apa saja maunya teman-teman komisi itu subjektif dalam bertanya, terserah teman-teman komisi. Tapi tempat kita siapkan satu tempat di hotel biar lebih representatif,” kata politisi PDI Perjuangan ini.

Fabian berujar kalau FPT ini bisa dilaksanakan hanya satu hari saja, diikuti 21 orang peserta.

“Kalau satu hari satu orang 15-20 menit bisa sampai 7 jam semuanya. 21 orang kan. Kita mulai pagi jam 9 kemudian istirahat makan siang baru lanjut lagi sampai sore,” pungkasnya

“Itu rencana teknisnya. Lain-lainnya saya pikir sudah tidak ada masalah, semua sudah berjalan dengan baik,” tambah legislator dapil Minut-Bitung ini.
(Des)**

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini