Beranda Advetorial Pemkot Kotamobagu Gelar Musrenbang untuk Penyusunan RPJPD dan RKPD Tahun 2025

Pemkot Kotamobagu Gelar Musrenbang untuk Penyusunan RPJPD dan RKPD Tahun 2025

253
0
Pj Wali Kota Asripan Nani, saat membuka sekaligus memberikan sambutan dalam Musrenbang Kota Kotamobagu. Rabu 03 April 2024. (Gie)

Advertorial, Kotamobagu – Pemerintah Kota Kotamobagu menyelenggarakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) sebagai langkah awal dalam penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang. Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai unsur penting, termasuk Unsur Forkopimda, BUMN, Kepala OPD, dan undangan penting lainnya. Rabu 03 April 2024, bertempat di Sutan Raja Hotel Kotamobagu.

Musrenbang tersebut diadakan dalam rangka penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kota Kotamobagu tahun 2025-2045 dengan visi pembangunan yang menekankan kemajuan, modernitas, dan kebudayaan yang luhur, serta menjadi pusat pelayanan unggulan yang berkelanjutan. Selain itu, juga dibahas Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kota Kotamobagu tahun 2025 dengan tema pembangunan yang menitikberatkan pada peningkatan daya saing melalui inovasi seiring dengan peningkatan investasi.

Pj Wali Kota Kotamobagu, Dr. Drs. Hi. Asripan Nani, M. Si, menyatakan kebahagiannya atas kehadiran semua peserta dalam acara tersebut. Dalam sambutannya, ia menekankan pentingnya partisipasi aktif semua pihak dalam menentukan arah pembangunan Kota Kotamobagu.

Asripan juga menyoroti dua jalur perencanaan yang dilalui dalam musrenbang ini, yakni perencanaan melalui musyawarah perencanaan tingkat kecamatan dan kabupaten, serta mekanisme perencanaan yang melibatkan berbagai aspek penting dari desa hingga kabupaten.

Selain itu, dalam upaya menjaga konsistensi rencana pembangunan, Asripan mengingatkan akan pentingnya tidak keluar dari koridor rencana kerja pemerintah daerah yang telah dirumuskan. “Hal ini sebagai langkah untuk mengantisipasi perubahan dinamika perkembangan yang mungkin terjadi pada tahun 2025,” Jelas Asripan Nani.

Selain itu Asripan Nani, juga memapaparkan strategi untuk memajukan sektor pendidikan, kesehatan, kebudayaan, dan pariwisata sebagai pilar-pilar penting dalam pembangunan Kota Kotamobagu.

Dengan demikian, Musrenbang Kota Kotamobagu menjadi momentum penting dalam menyusun rencana pembangunan yang komprehensif dan berkelanjutan guna mewujudkan visi Kota Kotamobagu yang lebih baik di masa depan.***

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini